Home > Olahraga > Bola > Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal, Liga Inggris 5 Maret 2016

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal, Liga Inggris 5 Maret 2016

London – Laga akbar akan menghiasi Liga Inggris akhir pekan ini kala Tottenham Hotspur akan menjamu Arsenal di Stadion White Hart Lane, Sabtu (5/3/2016). Kedua tim ini saat ini masih menduduki peringkat keua dan ketiga klasemen sementara Premier League, oleh karena itu siapapun yang menang dalam pertandingan nanti maka kans mereka untuk berpeluang menjadi juara EPL masih terbuka lebar.

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal, Liga Inggris 5 Maret 2016

Inilah rekor Head To Head dari Tottenham Hotspur vs Arsenal:
• 08/11/2015|Arsenal FC 1 – 1 Tottenham Hotspur
• 24/09/2015|Tottenham Hotspur 1 – 2 Arsenal FC
• 07/02/2015|Tottenham Hotspur 2 – 1 Arsenal FC
• 27/09/2014|Arsenal FC 1 – 1 Tottenham Hotspur
• 16/03/2014|Tottenham Hotspur 0 – 1 Arsenal FC

Dari data di atas terlihat bahwa kedua tim ini sangat berimbang dan dari rekor lima pertemuan keduanya, Arsenal sedikit mampu lebih unggul dengan catatan dua kali menang, dua seri, dan sekali kalah. Namun, Tottenham Hotspur yang sekarang ini tak bisa untuk diremehkan.

Pada akhir pekan kemarin, SPurs harus rela ditaklukkan oleh West Ham United yang mana hasil tersebut juga memupus ambisi mereka untuk emnggeser Leicester City. Oleh karena itu, dengan performa tim, faktor Pochettino, plus dukungan suporter tuan rumah, maka Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal, Liga Inggris 5 Maret 2016 ini nanti kemungkinan akan berakhir dengan kemenangan tim tuan rumah. (Rini Masriyah – www.Harianindo.com)