Home > Unik > Misteri > Mengerikan, Warga Pulau Harapan Temukan Makhluk Yang Dipercaya Sebagai Jenglot

Mengerikan, Warga Pulau Harapan Temukan Makhluk Yang Dipercaya Sebagai Jenglot

Jakarta – Sebuah penemuan yang diyakini sebagai jenglot menghebohkan warga Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepuluan Seribu, Jakarta.

Mengerikan, Warga Pulau Harapan Temukan Makhluk Yang Dipercaya Sebagai Jenglot

Yulihardi, selaku Lurah Pulau Harapan, mengungkapkan jika makhluk yang dianggap mistis itu mulanya ditemukan petugas PPSU Kelurahan Pulau Harapan bernama Hendra (25) saat hendak membersihkan taman tersebut.

“Ditemukan sekira pukul 07.00 WIB pagi tadi oleh petugas PPSU. Badannya sama dengan yang kita lihat sering di TV, tak ada bedanya,” kata Hardi, Kamis (12/5/2016).

Hendra mengatakan, jenglot yang ditemukannya memiliki ciri wajah seperti manusia, bertaring lengkap dengan rambut panjang berwarna terang menyala dan mempunyai kuku tajam.

“Saya menemukan di taman terpadu, sekira sembilan meter dari tepi pantai dalam keadaan terbungkus plastik dan kain putih. Saat dibuka ternyata jenglot isinya,” ungkapnya.

Temuan jenglot berukuran sekitar 10 cm itu pun membuat heboh warga setempat. Beberapa warga terlihat ikut mengabadikan makhluk aneh itu dengan kamera ponsel.

“Saat ini masih diamankan di kantor kelurahan. Kemungkinan akan di kubur,” tandasnya. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Bagaimana Rasanya Mati Suri ? Simak Penjelasannya Disini

Bagaimana Rasanya Mati Suri ? Simak Penjelasannya Disini

Jakarta – Kematian adalah sebuah misteri kehidupan. Tidak ada yang tahu kapan ajal menjemput. Dan ...