Banten – Beberapa waktu yang lalu razia yang dilakukan oleh satpol PP untuk penjual makanan di siang hari selama bulan Ramadhan memang sempat menimbulkan pro dan kontra. Salah satu pihak yang tak setuju dengan razia itu adalah Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla.

Tokoh Banten Sindir Wapres JK Yang Melarang Satpol PP Razia Warung

Menanggapi hal itu, salah satu keturunan dari Sultan banten, Tb A. Abbas Wasse, tampak tak setuju dengan pendapat JK itu. Seperti saat berbicara di Masjid Agung Banten, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Senin (13/6/2016), Abbas mengatakan bahwa kita merazia pedagang karena di situ untuk menghormatu orang Islam berpuasa.

Abbas menambahkan bahwa sama seperti halnya Hari Nyepi tak hanya orang saja disuruh nypi di Bali namun pesawat juga disuruh diam, sehinga jika berbicara pelanggaran HAM, aka banyak orang butuh berangkat ke satu daerah memakai pesawat.

Abbas mengungkapkan jika Pak Jusuf Kalla berbicara HAM secara utuh, harus adil, sebagai seorang Wapres berbicara di republik ini kalau perlu, dirinya akan mengajak JK untuk diskusi mengenai Islam. (Rini Masriyah – www.Harianindo.com)