Jakarta – Era baru para menteri Indonesia telah dimulai. Presiden Jokowi resmi me reshuffle setidaknya 12 menteri yang menjabat di Indonesia pada Rabu (27/7/2016). Reshuffle kali ini adalah yang kedua, setidaknya ada 12 pos menteri yang dilakukan perombakan.

Pembahasan APBN 2017 Dilakukan setelah Reshuffle Kabinet

Pembahasan APBN 2017 Dilakukan setelah Reshuffle Kabinet

Dalam perombakan kali ini ada sembilan wajah baru, delapan menteri terlempar, dan empat menteri pindah ke pos lain.

Setelah mengumumkan perombakan (reshuffle) kabinet dan melantik Menteri baru, Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung mengadakan sidang kabinet terbatas pada pukul 15.00. Materi ini terkait dengan tugas para Menteri baru dan yang kedua mengenai RAPBN 2017.

“Tentunya materinya ada dua, pertama adalah arahan presiden yang berkaitan dengan tugas-tugas baru yang dibebankan, diberikan, sekaligus kehormatan tentunya. Kedua berkaitan pagu indikatif APBN tahun 2017,” kata Pramono Anung selaku Menteri Sekretaris Kabinet di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Rabu (27/7/2016).