Jakarta – Salah satu yang menarik dari game Pokemon Go adalah karena game buatan Nintendo dan Niantic Labs ini mengharuskan pemain untuk perpetualang di luar rumah mencari Pokemon sebanyak-banyaknya dan melatih mereka.

Mencari Keberadaan Pokemon Jadi Lebih Muda dengan Aplikasi Ini

Yang menjadikannya penasaran adalah pemain baru meengetahui keberadaan Pokemon setelah pemain itu berada di dekat tempat Pokemon berada menurut petunjuk GPS. Apalagi kini fitur tracker di Pokemon Go telah dihilangkan oleh Niantic Labs.

Namun demikian, kesulitan ini dapat diatasi dengan adanya aplikasi pihak ketiga garapan Jacky Koh dan Daniel Vassilev, yang dinamakan aplikasi PokeWhere.

Dengan aplikasi ini, pemain Pokemon Go dapat melihat keberadaan Pokemon di sekitar sana dengan cukup mudah, termasuk dapat mengetahui berapa lama Pokemon tersebut muncul dengan meng-klik ikon Pokemon yang diinginkan.

Dalam menggunakan aplikasi ini pengguna tinggal membuka aplikasi PokeWhere, lalu aplikasi ini akan secara otomatis mendeteksi keberadaam pengguna. Setelah peta secara penuh muncul, PokeWhere lantas menampilkan lokasi-lokasi dimana Pokemon-Pokemon berada di sekitar pengguna.

Untuk me-refresh keberadaan Pokemon ini, pengguna tinggal meng-klik ikon berbentuk radar yang ada di bawah layar.
(Samsul Arifin)