Home > Travel & Kuliner > Kuliner > Camilan Ekado yang Renyah, Cocok untuk Lauk

Camilan Ekado yang Renyah, Cocok untuk Lauk

Jakarta – Ingin camilan yang bisa sekaligus dijadikan lauk? Mungkin ekkado bisa jadi satu menu yang cocok buat kamu. Dengan bahan ayam, udang dan telur, dijamin rasanya tak mengecewakan.

Camilan Ekado yang Renyah, Cocok untuk Lauk

Berikut ini resep dan cara membuatnya. Selamat mencoba.

Bahan-bahan:
• telur puyuh rebus secukupnya
• 100 gr udang, kupas dan blender halus
• 200 gr daging dada ayam, haluskan atau cincang
• 2 sdm tepung tapioka
• 5 lembar kembang tahu atau kulit lumpia (jika pakai kembang tahu, rendam dalam air dingin, potong-potong
• 1 butir telur
• 1/2 sdt soda kue
• daun pandan secukupnya, suwir-suwir untuk pengikat

Bumbu:
• 1 sdm kecap asin
• 1 sdm saus tiram
• 1 sdm minyak wijen
• 1 sdt merica bubuk
• garam dan gula secukupnya

Cara membuat:
1. Campur adonan udang, ayam, tepung dan semua bumbu. Masukkan baking soda dan biarkan kurang lebih 10 menit.
2. Ambil kembang tahu, beri sedikit adonan daging taruh telur puyuh, dan tutup dengan adonan lagi. Buat simpul di atasnya dan ikat dengan daun pandan tipis. Lakukan hingga adonan ekkado habis.
3. Goreng hingga kecokelatan dan matang.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Resep Udang Goreng Kembung, Masakan Simpel yang Enak

Resep Udang Goreng Kembung, Masakan Simpel yang Enak

Jakarta – Bikin udang goreng yang enak itu ternyata nggak terlalu ribet kok. Bahan-bahannya mudah ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis