Home > Ragam Berita > Nasional > Habib Rizieq Heran Dirinya Dipanggil Karena Berikan Warning Adanya Kebangkitan PKI

Habib Rizieq Heran Dirinya Dipanggil Karena Berikan Warning Adanya Kebangkitan PKI

Jakarta – Ketua Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab memenuhi panggilan pemeriksaan terkait uang bergambar palu arit, Senin (23/1/2017).

Habib Rizieq Heran Dirinya Dipanggil Karena Berikan Warning Adanya Kebangkitan PKI

Habib Rizieq

Sebelum melangkahkan kakinya ke gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Rizieq sempat menyampaikan pokok-pokok pikirannya yang akan disampaikan ke penyidik.

“Satu kalimat aja, perhatikan semua, saya memberikan warning kepada bangsa Indonesia tentang indikasi kebangkitan PKI, dan saya sudah sampaikan kepada DPR sudah, sama ke publik, tetapi kemudian, karena warning yang saya berikan tentang indikasi kebangkitan PKI, saya dipanggil, maka itu saya sendiri heran,” ujar Rizieq.

Rizieq mengklaim dirinya belum tahu apa yang akan ditanyakan dan dituduhkan polisi kepadanya. Ia hanya menegaskan sudah menyampaikan kekhawatirannya terkait uang bergambar palu arit ke DPR.

Rizieq datang sekitar pukul 10.54 di Mapolda Metro Jaya. Ia didampingi Sekjen FPI Munarman, dan tim advokasi Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Kapitra Ampera.

Baca juga: FPI Kawal Habib Rizieq, Polri : “Sebenarnya Tidak Perlu Ada Suporter”

Massa simpatisan berunjuk rasa tidak jauh dari gedung pemeriksaan Rizieq, di depan gerbang utama Mapolda Metro Jaya, di ruas Jalan Jenderal Sudirman. Mereka tidak diperbolehkan untuk masuk. (Yayan – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Dikabarkan Lempar Gelas ke Djarot Hingga Masuk Rumah Sakit, Ahok: Gosipnya Itu Gila Banget Lho

Dikabarkan Lempar Gelas ke Djarot Hingga Masuk Rumah Sakit, Ahok: Gosipnya Itu Gila Banget Lho

Jakarta – Pada Rabu (25/1/2017) malam netizen dibuat heboh dengan pesan berantai yang menyebutkan bahwa ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis