Home > Ragam Berita > Nasional > Berkunjung ke Indonesia, Raja Arab Saudi Akan Bertemu Habib Rizieq?

Berkunjung ke Indonesia, Raja Arab Saudi Akan Bertemu Habib Rizieq?

Jakarta – Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz, dipastikan akan mengadakan kunjungan ke Indonesia pada tanggal 1-9 Maret 2017 mendatang.

Berkunjung ke Indonesia, Raja Arab Saudi Akan Bertemu Habib Rizieq?

Menurut Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin, pemerintah Indonesia menyambut baik kedatangan Raja Arab Saudi bersama rombongan yang kabarnya berjumlah cukup besar ini.

“Ya, jadi ini kita bersyukur dan menyambut baik rencana kunjungan Raja Saudi, Raja Salman ke Indonesia,” kata Lukman di Kompleks Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan, Kamis (26/1/2017).

Menurut agenda, Raja Salman akan mengadakan pembicaraan dengan Presiden Joko Widodo tentang berbagai hal. Selain itu, Raja Salman juga akan mengadakan pertemuan dengan pihak lain di Indonesia.

“Kunjungan Raja Salman ini adalah kunjungan dengan jumlah delegasi sangat besar, karena juga menyertai jumlah rombongan parlemen yang ada di sana. Ada juga sejumlah tokoh penting. Tidak hanya dalam pemerintahan, tapi juga dalam hal mengembangkan usaha kerja sama antarnegara ini,” ujar Lukman.

Terkait berita yang beredar bahwa Raja Salman juga akan bertemu dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab, Lukman Hakim mengaku tidak mengetahuinya.

“Tanya ke Kemenlu, karena Kemenlu yang punya otoritas mengatur semua agenda ini,” ucap Lukman.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Ahok Tawarkan Kursi Roda Pada Warga Lumpuh Berkaos Agus-Sylvi

Ahok Tawarkan Kursi Roda Pada Warga Lumpuh Berkaos Agus-Sylvi

Jakarta – Ketika melakukan blusukan ke RT 006/02, Gubernur petahana nomor pemilihan dua DKI Jakarta, ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis