Home > Gaya Hidup > Ingin Berat Badan Turun? Konsumsi Minuman Ini Sebelum Tidur

Ingin Berat Badan Turun? Konsumsi Minuman Ini Sebelum Tidur

Jakarta – Kebanyakan orang yang ingin menurunkan berat badan selalu fokus kepada diet dan pengaturan makanan, padahal asupan minuman juga penting dalam program menurunkan berat badan.

Ingin Berat Badan Turun? Konsumsi Minuman Ini Sebelum Tidur

Mengkonsumsi beberapa minuman di bawah ini terbukti membantu tubuh dalam pembakaran lemak selama tiduar, selain dapat menstabilkan tingkat gula darah.

Berikut ini empat jenis minuman yang sebaiknya Anda konsumsi sebelum tidur untuk membantu menurunkan berat badan.

1. Teh Hijau
Teh hijau kaya akan antioksidan. Ini juga bisa membantu mempercepat tingkat proses metabolisme Anda dan membantu membakar lemak. Cobalah mengkonsumsi teh hijau setidaknya tiga jam sebelum tidur supaya tidak mengganggu waktu tidur.

2. Susu
Susu mengandung tryptophan dan kalsium yang membantu tidur lebih nyenyak. Penelitian telah membuktikan bahwa mengkonsumsi susu membantu melancarkan metabolisme tubuh dan menurunkan berat badan. Segelas susu hangat perlu dikonsumsi jika Anda ingin turun berat badan sekaligus tidur nyenyak di malam hari.

3. Teh Chamomile
Segelas teh chamomile bisa menaikkan suhu tubuh, yang pada akhirnya membantu membakar lemak tubuh.

4. Susu Kedelai
Kedelai merupakan makanan yang baik guna membantu pembakaran lemak. Jika Anda mengkonsumsi susu kedelai maka dapat membantu menurunkan berat badan karena kedelai mengandung tryptophan dan melatonin yang menurut riset bisa membakar lemak di perut.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Anda Ingin Kaya? Tinggalkan Tiga Kebiasaan Ini

Anda Ingin Kaya? Tinggalkan Tiga Kebiasaan Ini

Jakarta – Apakah Anda pernah merasakan bahwa penghasilan yang Anda peroleh setiap bulannya tidak pernah ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis