Home > Ragam Berita > Nasional > Raja Salman Kagum Atas Keberagaman di Indonesia Saat Temui 28 Tokoh Lintas Agama

Raja Salman Kagum Atas Keberagaman di Indonesia Saat Temui 28 Tokoh Lintas Agama

Jakarta – Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz al-Saud hari ini, Jumat (3/3/2017) berteu dengan 28 tokoh lintas agama di Hotel Raffles, Kuningan, Jakarta, tempat Raja Salman menginap.

Raja Salman Kagum Atas Keberagaman di Indonesia Saat Temui 28 Tokoh Lintas Agama

Pada saat pertemuan yang dilakukan sekitar pukul 14.00 WIB tersebut, Raja Salman mengungkapkan apresiasinya terhadap keberagaman dan persatuan yang ada di Indonesia.

“Tadi Raja Salman sempat mengapresiasi keberagaman dan persatuan antara kelompok agama di Indonesia,” ujar Kepala Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, kepada media, usai pertemuan.

28 perwakilan tokoh lintas agama tersebut berasal dari agama Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Budha, dan Konghucu.

Tokoh Islam diwakili oleh Din Syamsuddin, Prof. Dr. Azyumardi Azra, Prof. Dr. Kammarudin Amin, Prof. Dr. Alwi Shihab, Zannuba Arriffah C. Rahman (Yenny Wahid), Abdul Mufti, Masyakuri Abdillah, Komaruddin Hidayat dan Yudie Latief.

Perwakilan tokoh agama Kristen yakni Pdt Henriette T. Hutabarat, Pdt. Rony Mandang, Pdt. Dr. Jacob Nahuway, dan Pdt Gomar Gultom.

Tokoh Katolik hadir Mgr. Ignatius Suharyo Harjoatmojo, Mgr. Antonius Subianto Osc, Mgr. Paskalis Bruno Syukur Ofm, dan Franz Magnis Suseno.

Sedangkan tokoh agama Buddha diwakili oleh S. Hartati Tjakra Murdaya, Bhikku Sri Pannyavaro, Suhadi Sanjaya, dan Arif Harsono.

Sementara itu, tokoh agama Hindu yang hadir yakni Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya, Ir. Ketut Parwata, Letjen TNI Purn Putu Soekreta Soeranta, dan Made Gede Erata.

Sedangkan Uung Sendana, Ws. Budi Santoso Tanuwibowo, dan XS Djangrana, hadir mewakili tokoh Konghucu.

Sebelum bertemu dengan 28 tokoh lintas agama, Raja Salman menjamu minum teh Presiden Joko Widodo, yang pada saat itu ditemani oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Rano Karno Disebut Ikut Menerima Uang Hasil Korupsi Atut Sebesar Rp 300 Juta

Rano Karno Disebut Ikut Menerima Uang Hasil Korupsi Atut Sebesar Rp 300 Juta

Jakarta – Nama mantan Gubernur Banten Rano Karno tercantum dalam dakwaan jaksa dalam kasus korupsi ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis