Home > Olahraga > Bola > Michael Essien Sempat Berkunjung Ke Istana Presiden

Michael Essien Sempat Berkunjung Ke Istana Presiden

Jakarta – Didampingi oleh manajemen Persib Bandung, mantan pemain Chelsea, Real Madrid dan AC Milan itu datang berkunjung ke Gedung Bina Graha, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Selasa (14/3/2017).

Michael Essien Sempat Berkunjung Ke Istana Presiden

Michael Essien merupakan bintang baru kesebelasan Persib Bandung, ia diperkenalkan kepada Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki.

Teten Masduki berharap, kehadiran Michael Essien dapat meningkatkan kualitas persepakbolaan negeri ini, terutama dengan kelas permainan, karakter, dan nama besar yang disandangnya.

“Saya sangat bertanggungjawab atas pengembangan industri sepakbola di negara ini. Karena itu, kehadiran Essien patut disambut positif,” tutur Teten saat ditemui, Rabu (15/3/2017).

Tak disangka, Teten ternyata merupakan fans dari Essien, ia mengaku sangat senang bisa bertemu lansung dengan idolanya.

“I am your big fan. Saya mengagumi bagaimana kerja sama Anda dengan Didier Drogba di Chelsea,” tutur Teten.

Baca juga: Bom Panci Sempat Membuat Essien Ragu Berlaga di Indonesia

Ia pula menegaskan, pemerintah akan lebih serius membangkitkan persepakbolaan Indonesia, termasuk dengan memperbaiki mutu kompetisi, membangun infrastruktur terutama stadion serta berbagai kebijakan positif lainnya. (Rere – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Baru Bergabung, Essien Disebut Sudah Minta Fasilitas Rumah Dengan Kolam Renang

Baru Bergabung, Essien Disebut Sudah Minta Fasilitas Rumah Dengan Kolam Renang

Jakarta – Salah seorang mantan bintang Chelsea, Michael Essien secara mengejutkan telah resmi bergabung dengan ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis