Home > Travel & Kuliner > Kuliner > Resep Bola-Bola Tahu Isi Telur Puyuh, Camilan Lezat yang Menggugah Selera

Resep Bola-Bola Tahu Isi Telur Puyuh, Camilan Lezat yang Menggugah Selera

Jakarta – Punya tahu dan telur puyuh di rumah? Coba buat camilan lezat bola-bola tahu telur puyuh yuk. Bahan dan cara membuatnya gampang banget lho.

Resep Bola-Bola Tahu Isi Telur Puyuh, Camilan Lezat yang Menggugah Selera

Bola-Bola Tahu Isi Telur Puyuh

Berikut ini resep dan cara membuatnya. Selamat mencoba.

Bahan-bahan:
• 1 kotak tahu putih, hancurkan
• 10 butir telur puyuh matang (atau secukupnya hingga adonan habis)
• 100 gr udang, blender halus
• 2 sdm tepung terigu
• 2 sdm tepung tapioka/kanji
• 1 butir telur
• 2 siung bawang putih
• 3 siung bawang merah
• 2 batang daun bawang, iris halus
• 2 batang daun seledri, iris halus
• 1 sdt garam
• 1 sdt merica bubuk
• minyak goreng secukupnya

Cara membuat:
1. Haluskan bumbu bawang putih, bawang merah dan garam.
2. Kocok telur dan campur dengan tahu yang sudah dihancurkan. Masukkan udang halus, bumbu halus, tepung, merica, daun bawang dan seledri. Aduk rata hingga jadi adonan padat. Tambahkan garam jika kurang terasa.
3. Panaskan minyak. Ambil satu sendok adonan, isi dengan telur puyuh. Buat bulatan dan goreng hingga matang. Lakukan hingga adonan habis.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Resep Lempah Ikan Ala Bangka

Resep Lempah Ikan Ala Bangka

Jakarta – Terdapat banyak kuliner khas dari berbagai daerah di Indonesia, salah satunya adalah Bangka. ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis