Home > Olahraga > Bola > Bukan Barca ! Inilah Tempat Neymar Mengakhiri Karier

Bukan Barca ! Inilah Tempat Neymar Mengakhiri Karier

Barcelona – Bintang Barcelona asal Brasil, Neymar, memang belum memiliki rencana meninggalkan Barcelona dalam waktu dekat ini. Namun hal itu tidak berarti jika dirinya akan selalu bermain bersama klub Catalan tersebut hingga akhir kariernya.

Bukan Barca ! Inilah Tempat Neymar Mengakhiri Karier

Neymar

Pada usia 25 tahun ini, karier Neymar sebagai pemain sepakbola tentu saja masih cukup panjang. Ia juga masih punya kontrak bersama klubnya saat ini hingga 2021 mendatang, setelah memperpanjang kontrak pada bulan Oktober 2016 silam.

Neymar menjadi bagian Barcelona pada 2013 lalu dari klub Brasil, Santos FC. Selama bermain dengan Barca, Neymar telah mengumpulkan 100 gol dan memberi 77 assist dari 180 penampilan termasuk 15 dan 24 assist musim ini.

Masih banyak target yang akan dikejar oleh Neymar sebagai pemain sepakbola. Dan juga pastinya ia masih mengharapkan memenangkan trofi Ballon d’Or di mana ia sudah pernah masuk sebagai tiga besar bersaing dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Baca juga: Chelsea Bersedia Tampung John Terry

“Saya sangat ingin bermain untuk Flamengo, di Maracana yang penuh, bermain di Copa Libertadores,” kata Neymar seperti dilansir dari Canal Esporte Interativo, Senin (17/4/2017). (Yayan – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Prediksi Sassuolo vs Napoli, Minggu 23 April 2017

Prediksi Sassuolo vs Napoli, Minggu 23 April 2017

Sassuolo – Sassuolo akan menjamu Napolo dalam lanjutan Serie A Italia, Minggu (23/4/2017). Apabila dilihat ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis