Home > Ragam Berita > Nasional > Politisi Gerindra : “Ada Reshuffle Lagi, Mau Sampai Kapan ?”

Politisi Gerindra : “Ada Reshuffle Lagi, Mau Sampai Kapan ?”

Jakarta – Reshuffle kabinet dinilai harus memiliki tolok ukur yang jelas dan jangan seolah terkesan adanya titipan. Hal tersebut sebagaimana yang disampaikan oleh Politisi Gerindra Heri Gunawan mengingat selama ini sudah tiga kali terjadi bongkar pasang menteri dalam Kabinet Kerja.

Politisi Gerindra : "Ada Reshuffle Lagi, Mau Sampai Kapan ?"

Anggota Komisi XI DPR RI, Heri Gunawan

“Reshuflle harus memiliki tolok ukur yang jelas. Memilih pembantunya tentu merupakan hak presiden, namun jangan terkesan seperti titipan, bongkar pasang terus-menerus,” ujar Heri, Senin (24/4/2017).

Menurut Heri, presiden dinilai jauh dari nawacita yang dulunya selalu didengungkan. Dengan diadakannya reshuffle setiap tahunnya membuat pemerintah seolah terlihat main-main dalam menjalankan roda pemerintahan.

Baca Juga : Hasto Kristiyanto dan Djan Faridz Tampak Hadir Dalam Sidang Ahok

“Begini terus terkesan main-main, berpolitik lah yang santun dalam reshuffle ini. Kami ingatkan lagi presiden dulunya tidak ingin bagi-bagi kekuasaan, nyatanya ada reshuffle lagi, mau sampai kapan?” ungkap Anggota Komisi XI DPR ini.

(bimbim – www.harianindo.com)

x

Check Also

Akun Habib Rizieq : "Ya Allah Hancurkanlah mereka Yang Berusaha Memfitnah Ulama-Mu"

Akun Habib Rizieq : “Ya Allah Hancurkanlah mereka Yang Berusaha Memfitnah Ulama-Mu”

Jakarta –  Status pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab naik dari saksi menjadi tersangka, ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis