Home > Ragam Berita > Nasional > Anies : “Tolong Dibereskan Sekarang Sebelum Gubernur Baru Masuk”

Anies : “Tolong Dibereskan Sekarang Sebelum Gubernur Baru Masuk”

Jakarta – Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Saiful Hidayat diminta untuk segera merampungkan semua pekerjaannya di Jakarta sebelum masa jabatan mereka berakhir. Permintaan tersebut sebagaimana yang dilontarkan oleh Calon gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Anies berharap bahwa Ahok- Djarot tidak mewariskan masalah kepada gubernur-wakil gubernur selanjutnya.

Anies : "Tolong Dibereskan Sekarang Sebelum Gubernur Baru Masuk"

Anies Baswedan

“Tolong dibereskan dulu sekarang, sebelum gubernur baru masuk. Jadi saya itu pengin, jangan sampai PR-PR itu, sudah biarin nanti gubernur baru yang ngurusin, jangan. Diberesin dulu sekarang, gubernurnya belum ganti, masih enam bulan,” kata Anies, saat ditemui di rumahnya, Jalan Lebak Bulus Dalam, Jakarta Selatan, Jumat (28/4/2017) siang.

Menurut Anies, sejumlah pelanggaran masih seringkali dilakukan oleh beberapa warga yang menolak atau tidak tahu pada aturan yang telah berlaku. Dia memberikan contoh, yakni terkait munculnya juru parkir liar di ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) Kalijodo. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut mengimbau kepada Ahok- Djarot untuk lebih tegas dalam menyelesaikan parkir liar yang terjadi di Kalijodo.

Baca Juga : Pengacara Heran Polisi Tidak Mengejar Penyebar Dugaan “BaladaCintaRizieq”

“Untuk yang masih bertugas, ditegakkan aturannya gimana, ditegakkan. Jangan sudahlah nanti gubernur baru yang ngurusin,” tutur Anies.

(bimbim – www.harianindo.com)

x

Check Also

Sistem di BPK Masih Buka Peluang Pegawainya Lakukan Korupsi

Prihatin, Ketua Saber Pungli Justru Menjadi Tersangka Suap

Jakarta – Berkali-kali enteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT), Eko Putro Sandjojo mencoba ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis