Home > Ragam Berita > Nasional > Djarot Menangis Saat Bernyanyi Bersama Warga di Balai Kota Jakarta

Djarot Menangis Saat Bernyanyi Bersama Warga di Balai Kota Jakarta

Jakarta – Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat terlihat mendampingi musisi Addie MS saat memimpin paduan suara yang terdiri dari 1.000 lebih warga di Balai Kota Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Rabu (10/5/2017).

Djarot Menangis Saat Bernyanyi Bersama Warga di Balai Kota Jakarta

Sejak pagi, warga berbondong-bondong untuk mendatangi Balai Kota guna memberikan semangat kepada Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang telah dijatuhi hukuman dua tahun penjara oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara dalam kasus penodaan agama, Selasa (9/5/2017).

Djarot sempat berkaca-kaca saat menyampaikan pesan Ahok kepada warga agar tetap menghormati apapun yang diputuskan oleh hakim.

“Tadi malam saya bertemu dengan Pak Ahok. Beliau berpesan kepada saya yang harus saya sampaikan kepada kalian semua bahwa kita menghormati, kita menghargai, apapun yang jadi keputusan majelis hakim,” ujar Djarot.

Djarot sesekali harus menghapus air matanya dengan tissu melihat bagaimana warga begitu banyak yang datang dan memberikan dukungannya kepada Ahok.

“Saya sangat terharu karena bayangan saya cuma ada 500 ya, paling banyak 1.000 orang. Tapi ini mungkin lebih banyak. Saya terimakasih kepada musisi yang menyampaikan ini dengan lagu. Marilah dukungan ini kita sampaikan secara baik dan simpatik,” ujar Djarot.

Djarot Menangis Saat Bernyanyi Bersama Warga di Balai Kota Jakarta

Saat ikut menyanyikan beberapa lagu dengan dipimpin oleh Addie MS, Djarot juga sesekali terlihat menghapus air matanya.

“Pak Djarot jangan menangis, lanjutkan perjuangan,” teriak warga.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Dhani Buktikan Pribumi Itu Ada Lewat Kamus Bahasa Indonesia

Dhani Buktikan Pribumi Itu Ada Lewat Kamus Bahasa Indonesia

Bogor – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dilaporkan oleh Jack Boyd dari Gerakan Pancasila dengan ...