Home > Gaya Hidup > Kesehatan > Ingin Sistem Pencernaan Anda Sehat ? Konsumsi Makanan Berikut Ini

Ingin Sistem Pencernaan Anda Sehat ? Konsumsi Makanan Berikut Ini

Jakarta – Sistem pencernaan memberi kontribusi ypenting bagi kesehatan. Tanpa sistem pencernaan yang sehat, Anda pun mustahil mendapatkan tubuh yang fit.

Ingin Sistem Pencernaan Anda Sehat ? Konsumsi Makanan Berikut Ini

Makanan Sehat

Asupan makanan bergizi bisa menunjang fungsi usus dalam menciptakan sistem imun yang baik. Dengan demikian, sangat penting untuk memastikan makanan yang Anda konsumsi penuh nutrisi untuk menghindari masalah pada perut.

Berikut kami hadirkan ulasan makanan terbaik untuk kesehatan pencernaan menurut pakar nutrisi seperti dilansir dari metrotvnews.com, Senin (15/5/2017):

1. Mulailah dengan prebiotik

Prebiotik adalah komponen makanan nondigestible yang mendorong pertumbuhan bakteri baik di usus Anda. Prebiotik pada dasarnya adalah serat makanan, serat larut dan tidak larut. Biji-bijian, kacang-kacangan, gandum dan jagung merupakan sumber serat yang baik.

2. Konsumsi juga probiotik

Seperti prebiotik, probiotik membuat usus mengembangkan bakteri sehat untuk menjaga sistem imun Anda. Makanan fermentasi seperti yogurt, kefir dan kimchi memiliki probiotik yang tinggi. Namun, hati-hati ketika membeli makanan fermentasi di toko karena bisa diisi dengan tambahan gula dan sodium.

Baca juga: Catat, Inilah Manfaat Bawang Merah Untuk Kesehatan Rambut

3. Perbanyak asupan buah dan sayur

Buah dan sayuran memang baik untuk seluruh kesehatan, termasuk pencernaan. Buah dan sayuran banyak mengandung serat dan kaya gizi. Buah dan sayuran lunak seperti pisang dan alpukat mudah dicerna ole sistem pencernaan. Tetapi, hati-hati dengan sayuran seperti kangkung, kembang kol dan kubis Brussel karena mereka sangat berserat sehingga sulit bagi sistem pencernaan untuk mencernanya. Kondisi ini dapat memicu perut kembung dan perut tidak nyaman.

4. Tetap hidrasi tubuh

Minum air putih sebelum dan sesudah makan benar-benar membantu pencernaan Anda. Air sangat penting untuk pencernaan, penyerapan dan juga sirkulasi nutrisi dalam tubuh. Dehidrasi akan mempersulit pencernaan Anda. Selain minum air putih, Anda bisa mengonsumsi makanan dengan kadar air tinggi seperti melon, tomat atau mentimun agar tubuh tetap terhidrasi baik. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Awas, Bahaya Dibalik Tidur Pakai Kipas Angin

Awas, Bahaya Dibalik Tidur Pakai Kipas Angin

Jakarta – Indonesia memang negara tropis, dan sebuah kewajaran jika di negara ini hanya diisi ...