Home > Ragam Berita > Nasional > Belum Ada Kepastian Kapan Habib Rizieq Pulang Ke Tanah Air

Belum Ada Kepastian Kapan Habib Rizieq Pulang Ke Tanah Air

Jakarta – Hingga saat ini belum ada kepastian kapan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab akan kembali ke Indonesia untuk memenuhi panggilan polisi terkait kasus chat vulgar yang diduga dilakukan oleh Riziq dan Firza Husein.

Belum Ada Kepastian Kapan Habib Rizieq Pulang Ke Tanah Air

Menurut Ketua Badan Hukum Front Pembela Islam (FPI) Sugito Atmo Prawiro, Rizieq memang berencana akan pulang pada hari ini, Senin (15/5/2017). Namun Sugito tidak bisa memastikannya.

“Yang saya tahu ada rencana pulang hari ini, tetapi saya tidak tahu apakah hari ini jadi pulang atau tidak” kata Sugito saat dikonfirmasi, Senin.

Sebelumnya polisi telah menerbitkan surat pemanggilan yang kedua terhadap Rizieq yang kabarnya sedang berada di Malaysia setelah sebelumnya melakukan umroh di Tanah Suci Mekkah.

Sugito sendiri mengaku tidak berkomunikasi dengan Rizieq dalam tiga hari ini karena dirinya menghormati Rizieq yang sedang menyusun disertasinya di Malaysia.

Secara terpisah, Wakil Ketua Umum dan Perundang-undangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ikhsan Abdullah meminta agar Rizieq menghormati proses hukum yang berlaku sehingga persoalan tidak menjadi berlarut-larut.

Namun demikian, Ikhsan tidak setuju jika Rizieq harus diambil paksa. Menurutnya, langkah pendekatan persuasif harus diusahakan terlebih dahulu.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Luhut Menyebut Putra Jokowi Menolak Berbisnis Dengan Pemerintah

Luhut Menyebut Putra Jokowi Menolak Berbisnis Dengan Pemerintah

Jakarta – Luhut Binsar Pandjaitan selaku Menteri Koordinator bidang Kemaritiman ungkapkan bahwa Gibran Rakabuming Raka ...