Home > Ragam Berita > Nasional > Diminta Peragakan Pencak Silat, Santri Ini Justru Bacakan Pancasila

Diminta Peragakan Pencak Silat, Santri Ini Justru Bacakan Pancasila

Jakarta – Baru-baru ini, Presiden Joko Widodo kembali melanjutkan safari Ramadan ke Wonosobo, Jawa Tengah. Ia mendatangi Pondok Pesantren Al-Asy’ariyyah. Seperti kunjungan sebelumnya, Presiden yang akrab disapa Jokowi, membagikan hadiah sepeda kepada para santri.

Diminta Peragakan Pencak Silat, Santri Ini Justru Bacakan Pancasila

Presiden Joko Widodo Ketika Berkunjung Ke Pesantren Di Daerah Wonosobo

Salah seorang santri yang bernama Taufik Umar satu di antara yang beruntung mendapatkan hadiah sepeda. Sebelum mendapat hadiah sepeda, Presiden Jokowi memintanya memperagakan jurus pencak silat. Namun, Taufik justru bersiap membacakan Pancasila. Suasana sontak menjadi heboh.

Baca Juga : Mudik Lebih Awal, Stasiun Gambir Dipadati Calon Penumpang

Setelah kembali dijelaskan, Taufik memperagakan jurus silat yang dikuasainya. Dalam safari Ramadan tersebut, Presiden Jokowi mengingatkan kepada para santri untuk menjaga persatuan dan kesatuan dalam keberagaman yang ada di Indonesia. Dalam kesempatan tersebut Presiden Jokowi juga mengajak para santri bersenda gurau.

(bimbim – www.harianindo.com)

x

Check Also

Tukang Pijat Tewas Tanpa Busana di Kamar Hotel, Polisi Periksa CCTV

Tukang Pijat Tewas Tanpa Busana di Kamar Hotel, Polisi Periksa CCTV

Pekanbaru – Seorang wanita berinisial CA ditemukan tewas dalam keadaan tanpa busana di kamar 137 ...