Jakarta – Setelah lama tidak terdengar kabar, vokalis band Sheila on 7 (So7), Akhdiyat Duta Mojo, justru muncul di sebuah acara pernikahan dan menyumbangkan suaranya dengan menyanyi lagu berjudul “Anugerah Terindah yang Pernah Kumiliki”.
Video Duta yang menyanyi dengan hanya diiringi oleh irama elektron ini kemudian diunggah oleh akun Twitter @RiskaAmeliaG pada Selasa (20/6/2017) malam.
Sambil menyanyi dengan microphone yang sangat standar, Duta juga dengan sabar melayani permintaan foto bersama para undangan satu per satu.
“bukti kalau Sang #Legend ini baik Hati dan Tak sombong,” begitu tulis akun @RiskaAmeliaG.
Netizen yang melihat postingan ini juga memberikan pujian atas sikap Duta yang mereka nilai merakyat dan tidak angkuh.
“Baik banget sih yawla” kata akun @larasgitaran.
“Yaaaa ampuuun om idolaaa seneng bangett itu yg lg kondangan #Legend beneran ini. mbak @RiskaAmeliaG makasih udh share,” tambah akun @maunah_uun.
“Suaranya bikin adem,” komentar @McMahel.
(samsul arifin – www.harianindo.com)