Home > Teknologi > Internet > Wow, Situs Ini Dirilis untuk Ubah Stigma Negatif di Media Sosial

Wow, Situs Ini Dirilis untuk Ubah Stigma Negatif di Media Sosial

Jakarta – Di era kemajuan teknologi seperti saat ini, mengakses dunia maya sangat mudah. Terlebih, smartphone saat ini telah menjadi kebutuhan primer. Ya, setiap orang pun dipastikan berselancar di dunia maya saat sedang senggang atau bosan.

Kemajuan teknologi tersebut pun menuntut beberapa situs di dunia maya harus menyajikan berbagai hal yang menarik. Tidak hanya berita, hiburan pun menjadi salah satu segmen yang sangat dicari para netizen.

Tidak dapat dipungkiri, padatnya aktivitas seseorang membuat seseorang membutuhkan hiburan. Nah, berselancar di dunia maya untuk menjadi hiburan pun kini seakan telah menjadi solusi.

Selain berupa gambar atau cerita, para netizen pun gemar menonton video lucu. Memang, beberapa situs tidak menyediakan lengkap. Baik gambar, cerita, maupun video lucu. Namun, ada beberap situs yang menyediakan “paket komplit”. Misalnya, tahantawa.com.

”Kami adalah para pemuda pemudi Indonesia. Kumpulan dari blogger yang suka menggunakan social media sebagai aktivitas sehari-hari. Situs ini (tahantawa.com) digunakan sebagai wadah untuk menampung hal-hal lucu. Baik berupa gambar, kata-kata maupun video,” kata pemilik situs, Choirul, di Jakarta pada Selasa (7/8/2017).

Menurut dia, kelahiran Tahan Tawa ingin mengubah penilaian bahwa media sosial selalu diisi dengan hal-hal berbau negatif. Misalnya, ujaran kebencian yang berujung pada SARA. ”Kami ingin menghadirkan media sosial yang benar-benar menghibur,” katanya.

”Situs ini pun merupakan wadah bagi para netizen untuk membagikan gambar, cerita, atau video lucu yang dapat menghibur orang lain,” tutupnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Facebook Mencatat Akun Palsu Paling Banyak Ada di Indonesia

Facebook Mencatat Akun Palsu Paling Banyak Ada di Indonesia

Jakarta – Facebook memang masih menjadi salah satu sosial media yang cukup di gemari oleh ...