Home > Ragam Berita > Nasional > Heboh, Beredar Video Para Istri Pejabat Indonesia Hendak Hamburkan Uang di Macau

Heboh, Beredar Video Para Istri Pejabat Indonesia Hendak Hamburkan Uang di Macau

Palopo – Kabar beredarnya video narsis sejumlah istri dan kerabat kepala SKPD dan perusahaan daerah lingkup Pemerintah Kota Palopo, Sulawesi Selatan sempat membuat geger. Video tersebut berisi perjalanan mereka ke Macau.

Heboh, Beredar Video Para Istri Pejabat Indonesia Hendak Hamburkan Uang di Macau

Menariknya, ketika berada di Macau, rombongan istri dan kerabat pejabat Palopo ditemani kontraktor terekam dalam video akan menghambur-hamburkan uang hingga mabuk-mabukan.

“Bersama kakanda Salam yang lagi mabuk laut. Lagi teler dia, tapi ngomong-ngomong jangan muntah-in Aco, ya,” kata pria bertopi dalam video yang diduga adik Kepala Dinas Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu Kota Palopo.

Kemudian pria yang diduga kontraktor dan bernama Salam pun menyahut, “Yoi, entar kita mabuk di Macau, ya.”

Pria bertopi lalu menambahkan, “Oke. Hamburkan duit di situ, aa? Kita hamburkan duit di meja. Hamburkan duit. Bersama bunda cantik juga.”

Di dalam rombongan tersebut, selain adik Kepala Dinas Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu Kota Palopo, kontraktor Salam, ada pula istri Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kota Palopo, istri Kadis Pendidikan Kota Palopo, istri Direktur Perusahaan Daerah Air Minum Kota Palopo, Direktur Keuangan Rumah Sakit Umum Palopo Aifah , dan istri Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Kota Palopo.

Ketika dikonfirmasi, Aifah memang membenarkan perjalanan tersebut namun ia juga menjelaskan bahwa pembiayaannya bersifat pribadi, “Kami patungan uang itu atas nama pribadi. Kami berangkat pada minggu lalu,” kata Aifah.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

One comment

  1. Kalau berita ini benar, semoga ada bencana pada pesawat yg membawanya. Semoga berita ini hoax

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Para Presiden dan Wakil Presiden Berkumpul di Istana, Habibie : "Bagus Toh Persatuannya"

Para Presiden dan Wakil Presiden Berkumpul di Istana, Habibie : “Bagus Toh Persatuannya”

Jakarta – Tadi pagi, di Istana Merdeka terlihat para presiden dan wakil presiden berkumpul merayakan ...