Home > Ragam Berita > Nasional > Hanya Untuk Sholat Jumat, Bos First Travel Kendarai Hummer

Hanya Untuk Sholat Jumat, Bos First Travel Kendarai Hummer

Jakarta – Saat ini penyidik telah menetapkan Direktur Utama First Travel, Andika Surachman dan istrinya, Anniesa Hasibuan, sebagai tersangka penipuan ratusan ribu jamaah umrah yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia.

Hanya Untuk Sholat Jumat, Bos First Travel Kendarai Hummer

Andika Surachman

Dalam pengembangan kasus, polisi juga menetapkan adik Anniesa, Siti Nuraidah Hasibuan alias Kiki Hasibuan selaku Direktur Keuangan sekaligus Komisaris First Travel sebagai tersangka. Mereka semua dikenal memiliki gaya hidup yang mewah.

Bahkan Anniesa selalu mengabadikan momen berdua dengan Andika saat jalan-jalan keluar negeri dalm berbagai akun pribadinya di media sosial. Tak hanya itu, pakaian dan aksesoris yang dia kenakan seluruhnya ditaksir bernilai hingga puluhan juta rupiah.

Satu persatu kebenaran mulai terbongkar. Bahkan satu persatu saksi dan korban yang pernah berhubungan dengan First Travel mulai angkat bicara di depan umum.

“Sehari-harinya, Bapak dan Ibu sangat mewah. Datang ke Kuningan dan Depok (Kantor FT, red) juga selalu dengan mobil Hummer,” kata mantan karyawati, Kamis (24/08/2017).

Baca juga : Pengusaha Hotel di Arab Saudi Beber Bisnisnya Dengan Bos First Travel

Tak hanya bepergian jarak jauh, untuk perjalanan jarak dekat saja selalu menggunakan mobil.

“Bapak shalat jumat dari kantor ke masjid yang jaraknya lima menit, maunya dianter Hummer,” jelasnya.

Selain itu, kemanapun Andika dan Anniesa pergi pun selalu dikawal oleh beberapa bodyguard. Bodyguard tersebut sempat membuat mantan karyawati tersebut takut untuk memberikan kesaksian kepada pihak kepolisian.

“Bapak dan Ibu punya bodyguard khusus dari Pasukan Garuda. Saya juga lihat berita, ternyata mereka menyimpan senjata tajam,” ucapnya sambil bergidik.

Namun sayangnya hingga kini masih belum ada kejelasan terkait pasukan atau kelompok mana yang dimaksud Pasukan Garuda oleh karyawati itu.
(Muspri-www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Ratusan Juta Rupiah Diamankan dari OTT Wali Kota Tegal

Ratusan Juta Rupiah Diamankan dari OTT Wali Kota Tegal

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) dugaan suap yang ...