Home > Travel & Kuliner > Jumlah Wisman Asal Tiongkok di Bali Meningkat Tahun Ini

Jumlah Wisman Asal Tiongkok di Bali Meningkat Tahun Ini

Denpasar – Data terbaru kunjungan wisatawan mancanegara alias wisman ke Indonesia baru saja dirilis oleh Badan Pusat Statistik. Hasilnya padasemester awal tahun ini (Januari-Juni) kunjungan wisman ke Indonesia telah meningkat sebesar 22,42 persen atau sebanyak 6,48 juta orang.

Jumlah Wisman Asal Tiongkok di Bali Meningkat Tahun Ini

Destinasi wisata di Bali

Bandara Ngurah Rai Bali menjadi pintu masuk terbanyak wisman dengan jumlah kedatangan sebanyak 2.881.289 bila dibandingkan dengan 19 pintu masuk utama wisman yang lainnya. Data tersebut masih data pada semester awal tahun 2017.

Secara kumilatif, jumlah wisman yang datang langsung ke Bali pada semester awal 2017 lebih tinggi sebesar 23,76 persen dibanding periode yang sama di tahun lalu. Negara penyumbangwisman terbesar ke Bali dan mengalami peningkatan adalah Negara Tiongkok yang mengalami kenaikan sebesar 59,02 persen.

Baca juga : Danau Biru, Destinasi Wisata yang Menawan di Bukittinggi

Sebaliknya, yang mengalami penurunan hanya wisman asal Australia dengan kisaran sebesar -0,01 persen. Meski begitu, wisman Australia masih tercatat sebagai pengunjung terbesar setelah Tiongkok, diikuti dengan wisman asal India, Inggris, Jepang, Amerika Serikat, Korea Selatan, malaysia, Taiwan dan Jerman.

“Bali memang sedang fokus meningkatkan kunjungan wisata. Apalagi setelah Kementerian Pariwisata menjadikan Bali sebagai penghubung bagi 10 destinasi wisata ‘Bali Baru’ di Indonesia,” kata Humas Bali Tourism Board, Fitri, seperti yang dilansir dari laman liputan 6, Jumat (01/08/2017).

Meningkatnya kunjungan wisman Tiongkok ke Bali sendiri bukan tanpa sebab. Banyak upaya yang telah dilakukan, misalnya melakukan kerjasama dengan situs Weibo. Weibo adalah situs media sosial terbesar di Tiongkok.
(Muspri-www.harianindo.com)

x

Check Also

Begini Cara Memilih Buah Durian Yang Enak

Begini Cara Memilih Buah Durian Yang Enak

Jakarta – Di bulan November hingga Januari biasanya merupakan saat yang tepat untuk berburu durian ...