X
  • On 08/09/2017
Categories: NasionalRagam Berita

Sekjen Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil Menurun

Jakarta – Sekjen Golkar Idrus Marham menyampaikan hasil yang didapatkan oleh sebuah lembaga survei yang menyebutkan bahwa elektabiltas Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menurut pada Pilkada Jawa Barat 2018, dan sebaliknya Dedi Mulyadi naik elektabilitasnya.

“Nah ini sementara RK ini informasi dari lembaga survei ini, nggak etis kalau saya sebut namanya, stagnan. Dan Dedi agak naik dan dia (RK) agak turun. Sehingga sekarang Dedi sudah nomor 2,” ujar Idrus Marham saat ditemui di Lagoon Tower The Sultan Hotel, Jalan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (7/9/2017).

Menurut Idrus, dinamika hasil survei terkait para kandidat di Pilkada Jabar 2018 mendapatkan perhatian khusus dari Golkar untuk kemudian menjadi bahan pertimbangan dalam mengambil keputusan nantinya.

“Itulah sebabnya dinamika yang ada ini kita ikuti dan cermati dan pada akhirnya kita mengambil keputusan karena ada tuntutan. Bagaimanapun harus ada keputusan yang kita ambil,” kata Idrus.

Terkait pernyataan Nusron Wahid yang mengatakan bahwa Golkar berpotensi mengusung Ridwan Kamil, Idrus mengatakan bahwa siapa saja boleh berpendapat secara pribadi namun keputusan akhir tetap terletak di tangan partai.

“Nggak, nggak. Jadi semua sebelum diambil keputusan di Golkar, semua boleh berwacana. Jadi yang disampaikan oleh saudara Nusron adalah pandangan pribadi, yang saya sampaikan itu prinsip dasar Golkar,” kata Idrus.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Samuel Philip Kawuwung: