Roma – Seharusnya masa friendly match kali ini bisa dimanfaatkan negara yang sudah pasti lolos untuk memantapkan strategi tim. Namun sepertinya hal itu takkan terjadi pada Timnas Belgia lantaran Radja Nainggolan lantaran dirinya harus meninggalkan camp karena mengalami cedera pangkal paha.
Dijadwalkan akan bertemu Meksiko dan Jepang, Nainggolan sebelumnya memang masuk dalam proyeksi skuat Belgia.
Seharusnya dia bisa tampil percaya diri dan membuktikan kemampuannya di depan Martinez. Namun nasib nahas malah menuntunnya kembali ke Roma karena mengalami cedera. Belum diketahui seperti apa kondisi cedera pemain berdarah Batak ini.
“Radja Nainggolan tidak akan tampil pada laga Belgia melawan Meksiko dan Belgia melawan Jepang. Pemeriksaan ekstra pada hari ini menunjukkan bahwa ada ruptur kecil pada pangkal paha kanannya,” ucap keterangan resmi Belgia.
Kabar cedera yang menimpa Nainggolan ini nampaknya akan membuat Roma juga harap-harap cemas. Pasalnya, belum diketahui seberapa parah kondisinya dan kemungkinan ia bisa tampil di laga derby della capitale melawan Lazio, Minggu (19/11) yang akan datang.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)