Home > Ragam Berita > Nasional > Setya Novanto Kecelakaan, KPK Akan Berkoordinasi Dengan IDI

Setya Novanto Kecelakaan, KPK Akan Berkoordinasi Dengan IDI

Jakarta – Pasca peristiwa kecelakaan yang dialami oleh Ketua DPR Setya Novanto dalam perjalanan menuju KPK pada Kamis (16/11/2017) malam, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan melakukan koordinasi dengan Ikatan Dokter Indonesia ( IDI) untuk memastikan kondisi kesehatan Novanto.

Setya Novanto Kecelakaan, KPK Akan Berkoordinasi Dengan IDI

Menurut juru bicara KPK Febri Diansyah, koordinasi dengan pihak yang berkompeten di bidang medis harus dilakukan dalam hal ini.

“Apakah nanti akan dibutuhkan koordinasi dengan IDI, tentu akan kami bicarakan lebih lanjut. Namun, pasti kalau ini di bidang medis maka koordinasi dengan pihak dokter itu menjadi satu hal yang sangat penting,” ujar Febri dalam keterangan persnya di gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (16/11/2017) malam.

Untuk saat ini, KPK sedang melakukan dengan Polri dan Interpol terkait penetapan Setya Novanto dalam daftar pencarian orang (DPO) karena hingga Kamis malam Ketua Umum Partai Golkar ini belum juga menyerahkan diri ke KPK.

“Nanti akan kami pertimbangkan lebih lanjut berkoordinasi dengan pihak mana saja. Yang pasti saat ini kami terus berkoordinasi dengan pihak Polri termasuk surat DPO itu juga sudah kami sampaikan dan diterima oleh pihak Polri,” ucap Febri.

“Karena yang bersangkutan (Novanto) sudah diketahui di mana keberadaannya sekarang, tentu tindakan lebih lanjut yang sesuai aturan yang berlaku akan kami pertimbangkan kembali dan apa yang akan kami lakukan ke depan,” tambah Febri.

Seperti diketahui sebelumnya, pada Rabu (15/11/2017) malam sejumlah penyidik KPK mendatangi kediaman Setya Novanto di Jalan Wijaya XIII, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, untuk melakukan upaya penjemputan paksa dengan membawa surat penangkapan dan penggeledahan.

Namum saat itu, Novanto tidak berada di tempat sehingga KPK hanya membawa sejumlah barang bukti, termasuk rekaman CCTV.

Baru pada Kamis (16/11/2017) malam, Novanto dikabarkan mengalami kecelakaan dan saat ini sedang berada di RS Medika Permata Hijau.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

KPK Tegaskan Sudah Kantongi Bukti Visual Dalam Kasus Fredrich Yunadi

KPK Tegaskan Sudah Kantongi Bukti Visual Dalam Kasus Fredrich Yunadi

Jakarta – Juru Bicara KPK Febri Diansyah menyatakan ada dua alat bukti yang membuat advokat ...