X
  • 6 days ago
Categories: NasionalRagam Berita

Beredar Foto Buku IPS Kelas VI SD Yang Sebut Yerusalem Ibu Kota Israel

Jakarta – Pasca klaim yang dilakukan oleh Presiden Amerika Serikat Donald Trump dengan memberikan pengakuan bahwa Yerusalem adalah Ibu Kota Israel, sejumlah negara termasuk Indonesia menyampaikan protes kerasnya.

Jauh sebelum Donald Trump menyebut Yerusalem adalah Ibu Kota Israel pada 6 Desember 2017, sebuah buku IPS untuk kelas VI SD terbitan Yudistira ternyata sudah menulisnya.

Hal ini diketahui dari unggahan foto oleh JIL ITU SESAT dengan akun @Gussumbogo pada Senin (11/12/2017).

“Systematis….!!
Mohon diselidiki, Buku IPS Kelas 6 SD yang diterbitkan oleh Yudistira. Disitu tertulis Ibu Kota Israel adalah Jerussalem, Palestina ada tertulis tapi ga ada ibukota-nya,” cuit @Gussumbogo.

Terkait hal ini, Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI memberikan tanggapan terhadap kicauan @Gussumbogo.

“Terima kasih atas informasinya mas, kami bantu sampaikan ke Pusat Kurikulum dan Perbukuan @litbangdikbud. Salam :),” tulis Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Hingga saat ini belum ada konfirmasi dari pihak penerbit terkait penyebutan Yerusalem Ibu Kota Israel.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Samuel Philip Kawuwung :