Home > Ragam Berita > Internasional > Menteri Pertahanan Iran Bakal Lakukan Tindakan Balasan Terhadap AS

Menteri Pertahanan Iran Bakal Lakukan Tindakan Balasan Terhadap AS

Teheran – Pemerintah Iran lewat Menteri Pertahanan, Brigadir Jenderal Amir Hatami, bakal merespon balik upaya Amerika Serikat untuk menghasut terjadinya kerusuhan di Iran.

Menteri Pertahanan Iran Bakal Lakukan Tindakan Balasan Terhadap AS

“Negara kami, sebagai negara merdeka, telah menunjukkan tidak akan pernah diam terhadap kerusakan yang muncul akibat peristiwa seperti itu,” kata Jenderal Hatami seusai rapat kabinet seperti dilansir Farsnews, Rabu, 11 Januari 2018.

Jenderal Hatami merujuk kepada pernyataan yang dikeluarkan pemimpin spiritual Iran, Ayatullah Ali Khamenei, sehari sebelumnya. Lewat cuitan di akun Twitternya, Khamenei mengatakan Iran akan melakukan sejumlah tindakan balasan terhadap AS.

“Mereka telah menerima respon tegas setiap kali mereka menimbulkan kerusakan terhadap negara kita. Dan kali ini mereka juga akan mendapat respon yang sama,” kata dia.

Dalam acara pertemuan massa di kota Qom, Tehran, pada Selasa, 10 Januari 2018, Ali Khamenei menyalahkan AS, Israel, dan kelompok Mojahedin-e Khalq sebagai biang keladi kerusuhan massal yang terjadi menjelang pergantian tahun di Iran.

“Kalian menimbulkan kerusakan di Iran beberapa hari lalu dan ini tidak akan dibiarkan begitu saja,” kata Khamenei merujuk kepada para pemimpin AS.

Dia juga mengatakan upaya serupa telah berhasil dilawan sejak 40 tahun terakhir. “Sekali lagi, bangsa Iran mengatakan kepada AS, Inggris dan orang-orang yang ingin menjatuhkan Republik Islam Iran dari luar negeri bahwa kalian telah gagal. Dan akan gagal juga di masa depan,” kata Khamenei. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Sepanjang 2017, Israel Telah Lakukan 1.000 Kali Pelanggaran Terhadap Masjid dan Gereja

Sepanjang 2017, Israel Telah Lakukan 1.000 Kali Pelanggaran Terhadap Masjid dan Gereja

Jakarta – Israel tidak hanya lakukan pelanggaran terhadap masjid seperti Masjid Al Aqsa, namun juga ...