Home > Ragam Berita > Nasional > Inilah Alasan Presiden Jokowi Pertahankan Airlangga Hartarto

Inilah Alasan Presiden Jokowi Pertahankan Airlangga Hartarto

Jakarta – Presiden Joko Widodo akhirnya memastikan status Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kabinet Kerja. Pria asal Solo itu mengatakan, Airlangga akan merangkap jabatan sebagai Menteri Perindustrian.

Inilah Alasan Presiden Jokowi Pertahankan Airlangga Hartarto

“Ini kan tinggal satu tahun saja masa pemerintahan. Kalau ditaruh orang baru, ini belajar bisa 6 bulan. Kalau enggak cepat, bisa setahun kuasai,” ujar Presiden Joko Widodo ketika memberikan keterangan terhadap awak media di Istana Kepresidenan pada Rabu (17/1/2018).

Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa alasan waktu bukan satu-satunya faktor yang membuat Airlangga dipertahankan. Menurut dia, faktor kinerja juga menjadi pertimbangan.

Presiden Joko Widodo menilai Airlangga bekerja dengan baik selama menjabat menjadi Menteri Perindustrian. Selain itu, kata Jokowi, Airlangga punya pemahaman makro ekonomi yang bagus, terkait hilirisasi industri nantinya.

“Jangan sampai dalam kondisi ini berubah dengan yang baru belajar. Kementerian Perindustrian adalah Kementerian yang tidak mudah,” ujar Presiden Joko Widodo.

Ditanyai apakah keringanan bagi Airlangga Hartarto untuk rangkap jabatan itu berarti larangan rangkap jabatan tak lagi berlaku, Presiden Joko Widodo tidak menjawab tegas. Ia hanya mengatakan bahwa Airlangga rangkap jabatan atas alasan yang sudah ia sebutkan tadi, yaitu perihal waktu dan kinerja.

Di awal masa kepemimpinannya, Presiden Joko Widodo ingin tidak ada menteri yang rangkap jabatan di Kabinet Kerja. “Ditulis saja apa yang saya jelaskan tadi,” ujarnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Pihak Kepolisian Cegah Ahmad Dhani Pergi Ke Luar Negeri

Polda Jawa Timur Cegah Ahmad Dhani Pergi Ke Luar Negeri

Jakarta – Baru-baru ini, pihak Kepolisian mengirimkan surat permintaan pencegahan ke luar negeri kepada pihak ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135