Home > Hiburan > Gosip > Kekayaan Dhani Berkurang Drastis Usai Kalah di Pilkada Bekasi ?

Kekayaan Dhani Berkurang Drastis Usai Kalah di Pilkada Bekasi ?

Jakarta – Belakangan ini, beredar sebuah kabar yang menghebohkan publik. Musisi Ahmad Dhani disebut kini sedang jatuh bangkrut. Kabar tersebut mencuat usai pedagang barang antik di pasar barang antik Cikapundung, Bandung, Jawa Barat, menagih utangnya senilai Rp 100 jutaan.

Kekayaan Dhani Berkurang Drastis Usai Kalah di Pilkada Bekasi ?

Bahkan, istri keduanya, Mulan Jamaeela kini dikabarkan sedang berdagang cilok dan ceker ayam yang dipasarkan melalui media sosial miliknya. Mantan suami Maia Estianty tersebut memang diketahui gemar mengoleksi barang antik hasil perburuan di pasar maupun dari tempat lain.

Rumah Dhani pun dipenuhi dengan koleksi barang antik, diantaranya yakni meja makan peninggalan zaman penjajahan Belanda. Bahkan, dirinya kerap kali membanggakan koleksi barang antiknya tersebut kepada banyak orang.

Salah satu contohnya, dia memamerkan barang-barang antiknya kepada Yusril Ihza Mahendra saat berkunjung ke rumahnya di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada Jumat (4/3/2016) silam.

Yusril beserta rombongannya, tak langsung duduk dan berbincang-bincang. Melainkan terlebih dulu diajak berkeliling rumah Dhani untuk sekedar melihat-lihat koleksi barang antik. Akan tetapi, siapa sangka di antara sekian banyak koleksi, sebagian di antaranya belum dilunasi.

Berdasarkan pengakuan Ketua Asosiasi Pedagang Barang Antik Cikapundung, Rully, barang antik Dhani yang dibeli pada (24/4/2016) belum lunas. Sudah hampir setahun berlalu, bekas personel grup musik Dewa 19 tersebut tak kunjung melunasi hutangnya.

Pedagang pun tak ingin dibuat pusing dengan hal tersebut. Akhirnya, mereka kompak mengambil jalan tak lazim, yakni menagih hutang Dhani melalui video. Hingga kini, sang brand ambassador rumah karaoke Masterpiece tersebut belum menyampaikan tanggapan secara terbuka, apakah bakal segera melunasi utangnya atau tidak.

Tak sedikit yang menduga bahwa Dhani memang betul-betul jatuh bangkrut usai kalah dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bekasi, Jawa Barat periode 2017-2022. Dhani diketahui juga gagal bertarung dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, menantang calon petahana, Basuki Tjahaja Purnama.

Padahal, sebelumnya Dhani sangat sesumbar. Menjadi calon kepala daerah, tak hanya butuh modal keberanian, terlebih lagi menantang petahana di Jakarta dan Bekasi. Butuh modal kapital yang banyak di tengah pragmatisnya masyarakat pemilih.

Banyak yang masih merasa curiga, bahwa Dhani bangkrut gara-gara Pilkada. Usai Pilkada berakhir, kini Mulan pun tampak bisnis kuliner murah meriah. Beda dengan beberapa artis yang justru menjalankan bisnis kuliner melalui restoran mewah.

Sebelumnya, mungkin tak ada yamg meragukan kekayaan yang dimiliki oleh Dhani. Ketika digugat cerai Maia pada tahun 2008, Dhani sebagaimana pengakuan Maia memiliki harta kekayaan Rp 200 miliar. Maia pun ingin menguasai seluruh harta kekayaan tersebut, namun gagal.

Sebagian besar, kekayaan Dhani diperoleh, dari usaha manajemen artis, Republik Cinta Management. Ketika mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Bekasi, Dhani menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelanggara Negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Usai diperiksa, lantas KPK merilis LHKPN-nya. Dhani ternyata memiliki harta kekayaan senilai Rp 31.867.035.758. Di antara lima calon Wakil Bupati Bekasi, Dhani adalah calon yang terkaya.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Sudah Tak Dianggap Anak, Juwita Hapus Nama Bahar Di Akun Instagramnya

Sudah Tak Dianggap Anak, Juwita Hapus Nama Bahar Di Akun Instagramnya

Jakarta – Pedangdut senior Anisa Bahar diketahui sedang panas dengan putrinya, Juwita. Bahkan, Anisa sempat ...