Home > Ragam Berita > Nasional > PKS Kemungkinan Mendukung Bila Zulkifli Hasan Jadi Cawapres Prabowo

PKS Kemungkinan Mendukung Bila Zulkifli Hasan Jadi Cawapres Prabowo

Jakarta – Pembicaraan terkait koalisi di kubu Prabowo Subianto masih terus dikomunikasikan secara intensif, termasuk siapa yang nantinya akan menjadi calon wakil presiden pada Pilpres 2019 mendatang.

PKS Kemungkinan Mendukung Bila Zulkifli Hasan Jadi Cawapres Prabowo

Menurut Sekjen PKS Mustafa Kamal, salah satu nama yang dibicarakan yakni Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

“Tentu semuanya kita melihat dinamika yang ada ya, lengkap. Saya kira termasuk di konfigurasi yang sekarang mendukung Pak Jokowi ada dinamika juga. Pak Zulkifli Hasan kita lihat sebagai figur nasional, PAN yang ada di pemerintahan. Tentu ada pembicaraan di sana. Pak Zulkifli Hasan bisa juga jadi calon Pak Jokowi,” kata Mustafa di Restoran Meradelima, Jalan Adityawarman, Jakarta Selatan, Kamis (19/4/2018).

“Tapi kita juga terbuka dan kemarin juga kita sama-sama menghadiri acara di Gerindra. Terpulang pada PAN ke mana akan berlabuh. Kita sangat senang dengan figur beliau yang selama ini sudah sama-sama dengan kita juga dalam berbagai hal,” imbuhnya.

Namun demikian, Mustafa juga menegaskan bahwa sewajarnya posisi cawapres diberikan kepada kader PKS.

“Tentu saja sewajarnya kita dalam membangun koalisi ke depan ada kebersamaan dalam pasangan capres dan cawapres. Kita punya sembilan capres, kita tidak sebut cawapres, tapi nanti kita bisa musyawarahkan di Majelis Syuro apakah nama yang sembilan itu kemudian bisa dipasangkan dengan Gerindra. Tapi kita juga terbuka bicara dengan partai-partai lain bagaimana sampai kita mendapatkan posisi terbaik,” ucapnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Anies Baswedan Kembali Ancam Bakal Tutup Diskotek Old City

Anies Baswedan Kembali Ancam Bakal Tutup Diskotek Old City

Jakarta – Gubernur Anies Baswedan mengancam akan menutup diskotek Old City di Tambora, Jakarta Barat. ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135