Home > Ragam Berita > Nasional > Prabowo Kembali Mengkritik Pemerintah, Begini Reaksi Dari Petinggi PDIP

Prabowo Kembali Mengkritik Pemerintah, Begini Reaksi Dari Petinggi PDIP

Jakarta – Pada Minggu, (1/4/2018), Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, berkunjung ke Depok, Jawa Barat. Dalam kunjungannya tersebut, Prabowo kembali mengkritik pemerintah terkait dengan penguasaan tanah di Indonesia yang lebih banyak dikuasai kaum elite.

Prabowo Kembali Mengkritik Pemerintah, Begini Reaksi Dari Petinggi PDIP

Prabowo menilai jika saat ini ekonomi Indonesia masih menganut sistem neoliberal. Padahal, seharusnya sistem ekonomi tersebut hanya menguntungkan bagi segelintir orang saja.

“Bank Dunia mengatakan satu persen rakyat Indonesia menguasai hampir 40 persen kekayaan Indonesia. Lebih parah lagi soal tanah, satu persen orang Indonesia menguasai 80 persen tanah Indonesia. Ini adil atau tidak?” kata Prabowo.

Terkait dengan kritikan tersebut, Sekretaris Jenderal PDI perjuangan, Hasto Kristiyanto bereaksi. Hasto pun meminta Prabowo mengkritisi pemerintah sesuai dengan fakta dan data yang ada. Terlebih lagi, Prabowo sudah dianggap sebagai tokoh nasional. Hasto amat menyayangkan kritikan dari Prabowo yang menyebut perekonomian Indonesia tak sesuai UUD 1945. Terlebih, Prabowo seperti tak berkaca pada diri sendiri. Perusahaan Prabowo pun jauh dari kata sempurna lantaran bermasalah.

“Jadi sebaiknya pemimpin itu bicara berdasarkan prestasi ya. Menjadi pemimpin itu berbicara berdasarkan kinerja terhadap apa yang dilakukan bukan berdasarkan kemudian melakukan upaya-upaya tanpa data, tanpa fakta, hanya karena rasa tidak suka. Itu tidak boleh,” tegas Hasto di kawasan Tambora, Jakarta Barat, Minggu, 29 April 2019.

“Beliau mengelola perusahaannya kan juga masih beberapa menjadi persoalan-persoalan,” sindir Hasto.

Oleh karena itu, Hasto pun mengajak mantan Danjen Kopassus tersebut untuk menunjukkan prestasi yang telah ditorehkan untuk Indonesia. Adu gagasan dan berkompetisi sehat dinilai bakal lebih baik.

“Mari kita berkompetisi secara sehat dengan menyampaikan prestasinya di hadapan rakyat. Itu tren kepemimpinan milenal seperti itu, menampilkan daya terobosan kinerja, bukan sekadar berbicara,” ucap Hasto.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

x

Check Also

Anies Baswedan Kembali Ancam Bakal Tutup Diskotek Old City

Anies Baswedan Kembali Ancam Bakal Tutup Diskotek Old City

Jakarta – Gubernur Anies Baswedan mengancam akan menutup diskotek Old City di Tambora, Jakarta Barat. ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135