Home > Ragam Berita > Nasional > PAN Buka Peluang Bentuk Poros Ketiga Bersama Demokrat dan PKB

PAN Buka Peluang Bentuk Poros Ketiga Bersama Demokrat dan PKB

Jakarta – Ternyata PAN sudah mengungkapkan bahwa pihaknya masih membuka peluang untuk membentuk poros ketiga bersama Partai Demokrat dan PKB pada Pilpres 2019.

PAN Buka Peluang Bentuk Poros Ketiga Bersama Demokrat dan PKB

Viva Yoga Mauladi selaku Waketum PAN berujar bahwa “Kita dengan Demokrat bukan lagi dekat, tapi melekat,”

Dirinya mengungkapkan rasa optimis mengenai pemikiran tersebut lantaran bisa menghadirkan tiga pasang calon pada Pilpres 2019. Namun, PAN menyerahkan hal itu kepada Partai Demokrat.

“Kalau untuk tiga pasangan calon masih memungkinkan. Tergantung keseriusan dari Partai Demokrat,” jelasnya.

Selain itu dirinya juga mengungkapkan jika ketiga pihak yang dimaksud masih belum memutuskan secara formal calon presiden yang akan diusungnya. Karena itu, ia menganggap peluang membentuk poros ketiga masih ada.

“Karena kalau asumsinya, Gerindra-PKS 20,17 persen; kemudian PAN, PKB dan Demokrat 27,85 persen, jadi masih memenuhi syarat UU nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu, presidential threshold 20 persen atau 112 kursi DPR RI,” jelas Yoga.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

x

Check Also

KPK Rampungkan Berkas Perkara Penyidikan Bupati Purbalingga Nonaktif

KPK Rampungkan Berkas Perkara Penyidikan Bupati Purbalingga Nonaktif

Jakarta – KPK merampungkan berkas perkara penyidikan Bupati Purbalingga nonaktif, Tasdi. Dengan rampungnya berkas perkara ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135