Home > Ragam Berita > Nasional > Inilah Tanggapan Sandiaga Terkait Surat Ketua RT Minta THR ke Pengusaha

Inilah Tanggapan Sandiaga Terkait Surat Ketua RT Minta THR ke Pengusaha

Jakarta – Surat Ketua RT meminta tunjangan hari raya atau THR kepada perusahaan beredar di kawasan Joglo, Jakarta Barat. Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno tak mempersoalkannya.

Inilah Tanggapan Sandiaga Terkait Surat Ketua RT Minta THR ke Pengusaha

Sandiaga Uno

Menurut dia, surat edaran ketua RT tersebut inisiatif murni masyarakat untuk mengetuk kepedulian para pengusaha. “Tapi semua harus didasarkan kerelaan. Jangan ada paksaan,” katanya pada Rabu (6/6/2018).

Surat edaran RT 7/RW1 Kelurahan Joglo, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, beredar secara berantai di media sosial sejak beberapa hari lalu.

Sandiaga, yang berlatar belakang pengusaha, tidak melarang ketua RT meminta THR selama tak memaksa. Sebaliknya, bagi pengusaha yang keberatan tidak perlu memberi THR.

Baca juga: Jokowi Tegaskan Sudah Terima Surat dari KPK Terkait RKUHP

Dia menduga pengurus RT tersebut suka membantu pengusaha di wilayah mereka. Maka wajar jika pengurus RT meminta THR. “Mungkin memberikan layanan untuk kemudahan kepada usaha-usaha yang ada di sana yang mestinya menjadi tugas mereka.”

Menurut Sandiaga Uno, pengurus RT juga berperan menjadi pamong atau pelindung masyarakat. “Nah, di situ dia harus menunjukkan kepemimpinannya,” ucapnya menanggapi permintaan THR oleh pengurus RT kepada pengusaha. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Pihak Kepolisian Cegah Ahmad Dhani Pergi Ke Luar Negeri

Polda Jawa Timur Cegah Ahmad Dhani Pergi Ke Luar Negeri

Jakarta – Baru-baru ini, pihak Kepolisian mengirimkan surat permintaan pencegahan ke luar negeri kepada pihak ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135