Home > Olahraga > Balap > Rossi Nilai Pedrosa Bisa Jadi Jawara MotoGP

Rossi Nilai Pedrosa Bisa Jadi Jawara MotoGP

Sachsenring – Dani Pedrosa sudah mengumumkan bahwa dirinya tidak akan melanjutkan karir balapnya di MotoGP tahun depan. Setelah kontraknya dengan Honda berakhir di akhir musim, Pedrosa memutuskan pensiun.

Rossi Nilai Pedrosa Bisa Jadi Jawara MotoGP

Pebalap Yamaha Movistar Valentino Rossi mengungkapkan dirinya sangat terkejut dengan keputusan Pedrosa. Ia merasa Dani layak mendapatkan gelar setelah usahanya selama ini yang selalu nyaris juara.

“Sangat sedih, MotoGP kehilangan pebalap terbaiknya. Dani juga belum pernah mendapatkan gelar juara MotoGP dan saya pikir ia layak untuk mendapatkan satu gelar,” ucap Rossi sebagaimana diberitakan crash.net pada Jumat (13/7/2018).

Mengenai keputusan Pedrosa untuk tidak membalap dan tidak menerima pinangan tim satelit Yamaha yang selama ini dikabarkan, Rossi pun angkat bicara. Mengenai pilihannya, meski ini terlalu dini, tentu ini sangat personal. Saya tidak mengira (seperti ini).

Saya berharap ia akan melanjutkan balapan mungkin dengan tim satelit Yamaha. Sangat disayangkan sebenarnya,” ucap Rossi.

Baca juga: Dovizioso Akui Kerap Belajar Cara Membalap Pedrosa

Rossi menilai Pedrosa adalah rival yang tangguh dam punya karakter berkendara yang khas. “Dani adalah salah satu pebalap yang gaya membalapnya berakselerasi paling awal untuk di depan. Saya rasa ini jadi gaya berkendaranya yang khas,” ucap Rossi.

Pedrosa dan Rossi sendiri kerap menjadi rival di lintasan balap. Salah satu yang diingat adalah seri Aragon tahun 2017 dimana kedua pebalap terlibat adu argumen setelah keduanya terlibat manuver berbahaya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Vinales Sangat Yakin Bisa Tampil Apik di MotoGP Jerman 2018

Vinales Sangat Yakin Bisa Tampil Apik di MotoGP Jerman 2018

Lesmo – Pembalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, mengaku lebih termotivasi dari sebelumnya untuk mendapatkan poin ...