Home > Ragam Berita > Nasional > Ketum PPP Ingatkan Cikal Bakal Kelompok 212 Adalah GNPF MUI

Ketum PPP Ingatkan Cikal Bakal Kelompok 212 Adalah GNPF MUI

Jakarta – Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH. Ma’ruf Amin juga termasuk dalam ulama mufti dari kelompok Persaudaraan Alumni 212. Ma’ruf Amin juga merupakan salah satu tokoh yang melahirkan Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI).

Ketum PPP Ingatkan Cikal Bakal Kelompok 212 Adalah GNPF MUI

Atas dasar itu pula, Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mochammad Romahurmuziy meminta agar PA 212 dan GNPF MUI ikut serta dalam memberikan dukungannya kepada Ma’ruf Amin. Pria yang akrab disapa Romi ini mengatakan jika sudah sepantasnya alumni 212 turut serta mengawal Ma’ruf Amin dalam Pilpres 2019.

“Pak kiai (Maruf Amin) salah satu komponen utama kelompok 212. Kelompok 212 itu kan lahir cikal bakanya adalah GNPF MUI. Lah kalau fatwanya saja dikawal apalagi muftinya? Yang pembuat fatwanya pasti lebih dikawal lagi,” kata Romi di DPP PPP, Jalan Diponogoro, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (10/08/2018).

Baca juga : Menteri Luhut Sebut Ahok Sudah Tak Marah Lagi Kepada Ma’ruf Amin Soal Fatwa MUI

Lebih lanjut Romi menjelaskan bahwasanya pemilihan Ma’ruf Amin sebagai cawapresnya Jokowi untuk meredam isu SARA yang diprediksi akan dimainkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Selain itu, Ma’ruf Amin juga merupakan salah satu ulama yang sangat disegani oleh para umatnya.

“Ini akan meredam, pak Jokowi minta memprofiling siapa yang bisa meredam, semua ujaran kebencian ini kan kontestasi politik,” pungkasnya.

x

Check Also

Bawaslu Bakal Panggil KPU sebagai Saksi Ahli Dalam Kasus Ratna Sarumpaet

Bawaslu Bakal Panggil KPU sebagai Saksi Ahli Dalam Kasus Ratna Sarumpaet

Jakarta – Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Fritz Edward Siregar, mengatakan segera memanggil Komisi Pemilihan ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135