Home > Olahraga > Balap > Marquez Targetkan 5 Kemenangan di Sisa Balapan MotoGP 2018

Marquez Targetkan 5 Kemenangan di Sisa Balapan MotoGP 2018

Aragon – Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, tak mau jemawa meski posisinya semakin kukuh di puncak klasemen sementara MotoGP 2018. Sebab, menurut Marquez, posisinya saat ini masih dapat tergeser pembalap lainnya.

Marquez Targetkan 5 Kemenangan di Sisa Balapan MotoGP 2018

Marquez

Karena itu, untuk mengamankan posisi tersebut, Marquez memastikan bakal mengincar kemenangan di lima seri terakhir MotoGP 2018. Dengan melakukan hal tersebut, pembalap berjuluk The Baby Alien itu yakin bisa membuat peluangnya untuk merebut gelar juara semakin terbuka lebar.

Marquez bahkan mengaku siap kembali mengambil risiko besar saat melakoni balapan di lima seri yang tersisa. Hal tersebut dilakukan agar hasil yang manis bisa benar-benar berada di genggaman rekan setim Dani Pedrosa tersebut.

“Kami akan mengambil risiko yang sama. Saya selalu mengatakan saya memulai akhir pekan dengan mentalitas untuk menang pada Minggu. Kemudian, selama Minggu, saya melihat apakah saya bisa menang atau naik podium,” ujar Marquez, sebagaimana diberitakan Crash pada Selasa (25/7/2018).

Marquez memang memiliki misi besar di ajang MotoGP 2018. Ia bertekad merebut gelar juara kelimanya di ajang balap motor kasta tertinggi, MotoGP, pada musim ini. Tekadnya pun berpeluang besar dapat terealisasi lantaran dirinya kini telah bertengger di puncak klasemen sementara pembalap MotoGP 2018 dengan torehan 246 poin. Torehan pembalap berusia 25 tahun itu pun terpaut cukup jauh dengan rider-rider di bawahnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Nakagami Akui Kagum dengan Aksi Rossi di MotoGP Aragon 2018

Nakagami Akui Kagum dengan Aksi Rossi di MotoGP Aragon 2018

Monte Carlo – Pembalap Tim LCR Honda, Takaaki Nakagami, secara terang-terangan mengaku kagum kepada Valentino ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135