Home > Ragam Berita > Nasional > Sebanyak 236 Jenazah Korban Tsunami Selat Sunda Telah Teridentifikasi

Sebanyak 236 Jenazah Korban Tsunami Selat Sunda Telah Teridentifikasi

Pandeglang – Pihak Kepolisian Daerah (Polda) Banten menyatakan telah berhasil mengidentifikasi 236 jenazah korban tsunami Selat Sunda yang terjadi pada Sabtu (22/12/2018) malam lalu.

Sebanyak 236 Jenazah Korban Tsunami Selat Sunda Telah Teridentifikasi

Sebagian besar jenazah telah dibawa oleh pihak keluarga untuk dimakamkan.

“Sebagian besar korban yang sudah teridentifikasi dibawa oleh anggota keluarganya,” kata Kabid Humas Polda Banten, AKBP Edy Sumardi, di Pandeglang, yang dikutip, Jumat (28/12/2018).

Sedangkan, satu jenazah korban atas nama Kardi Suryadi (43), dengan alamat Kampung Rawajulang, Bekasi, Jawa Barat, masih belum diambil pihak keluarga dari RSUD Berkah Pandeglang.

“Kami meminta keluarganya bisa langsung mendatangi RSUD Berkah Pandeglang untuk mengambil jenazah itu,” jelas Edy.

Sedangkan bagi pihak keluarga yang masih mencari keberadaan anggota keluarganya yang hilang bisa menghubungi pihak RSUD Berkah Pandeglang, Polres Pandeglang, atau call center dengan nomor 0878-8005-2760, 0852-1167-2708 dan 0852-1167-2721.

“Kami berharap anggota keluarganya yang hilang dan bisa melihat langsung jenazah korban tsunami di RSUD Berkah Pandeglang itu,” pungkasnya.
(samsularifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Jokowi Tak Menolak Hadiri Uji Baca Alquran di Aceh

Jokowi Tak Menolak Hadiri Uji Baca Alquran di Aceh

Jakarta – Undangan dari Dewan Ikatan Dai Aceh kepada pasangan calon presiden-calon wakil presiden untuk ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 409

Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135