Home > Ragam Berita > Nasional > FBR Menolak Cawagub DKI dari PKS, Ini Alasannya

FBR Menolak Cawagub DKI dari PKS, Ini Alasannya

Jakarta – Forum Betawi Rempug (FBR) menolak dua nama calon wakil gubernur DKI yang telah disepakati oleh Gerindra dan PKS.

FBR Menolak Cawagub DKI dari PKS, Ini Alasannya

Hal ini terlihat dari pemasangan sejumlah spanduk penolakan di beberapa titik di Jakarta..

Menurut keterangan Ketua Umum FBR, Luthfi Hakim, pihaknya menolak karena tidak mengenal kedua sosok cawagub tersebut.

“Ya kan kita menolak aja, emang nggak boleh? Wajar dong namanya masyarakat menyuarakan. Kita nggak kenal,” kata Luthfi Hakim kepada wartawan, Selasa (26/2/2019).

Karena itu, FBR berharap dapat diperkenalkan dengan kedua cawagub dari PKS ini.

“Meskipun bukan pilkada langsung, tapi mbok ya kita masyarakat dikenalkan. Karena kita juga harus ikut terlibat untuk mengawasi proses pemilihan yang bersih, bebas, adil,” jelas Luthfi.

Namun demikian, Luthfi tidak menjamin FBR akan mendukung cawagub DKI dari PKS meski telah diperkenalkan.

“Ya kalau kita tetap menolak kan nggak ada masalah juga. Biar orang tahu ini aspirasi masyarakat,” ujarnya.

Luthfi juga menegaskan, penolakan FBR terhadap dua nama cawagub dari PKS ini bukanlah titipan politik.

“Nggak, kita nggak pernah punya titipan (politik),” tegas Luthfi.
(samsularifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Sekjen PDIP Bantah Mahfud MD Dapat Mobil Camry Dari Kadernya

Sekjen PDIP Bantah Mahfud MD Dapat Mobil Camry Dari Kadernya

Bandar Lampung – Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto membantah tudingan akun Twitter @KakekKampret_ terkait calon ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135