Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat ini sedang melakukan kunjungan luar negeri. Awalnya, Anies dijadwalkan menghadiri World Cities Summit atau WCS di kota Medelline, Kolombia, pada 9 Juli dan pulang pada 16 Juli 2019.

“Pak Anies titip salam untuk finalis, beliau sedang di Kolombia dan akan lanjut ke Amerika hingga tanggal 18 Juli,” kata Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Saefullah saat memberikan sambutan di acara Penyerahan Finalis Abang dan None Jakarta Tahun 2019 di Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis, 11 Juli 2019.

Saat ditanya wartawan tujuan Anies mengunjungi Amerika Serikat, Saefullah enggan memberikan penjelasan secara detail. Ia hanya menjelaskan bahwa Anies memiliki agenda yang perlu dihadiri di negeri Paman Sam itu.

“Di US ada beberapa agenda, kita tunggu saja infonya. Agendanya lain dengan yang di Kolombia,” kata Saefullah.

Saat berangkat ke Kolombia pada Selasa malam, 9 Juli lalu, Anies menyatakan bahwa keberangkatannya merupakan undangan dari panitia WCS. Ia diminta untuk menjadi pembicara di forum tersebut. Namun Anies tak mengatakan akan melanjutakn perjalannya ke Amerika serikat seusai acara di Kolombia.

Dikutip dari laman resminya, worldcitiessummitm.com, WCS merupakan pertemuan eksklusif tahunan untuk para gubernur dan pakar industri bertemu. Dalam diskusi di pertemuan itu, para pemimpin kota besar akan membahas banyak hal dan tantangan dalam mewujudkan kota yang layak ditinggali. Sebelumnya, Anies juga pernah terbang ke Jepang pada Mei 2019. Dalam kunjungan itu, Anies menjadi pembicara dalam pertemuan Urban Mayor Summit di Tokyo. Pada bulan yang sama, ia juga terbang ke Singapura dan menjadi pembicara tentang Perencanaan Pembangunan Kota. (Hari-www.harianindo.com)