Jakarta – Kabar menghebohkan tiba-tiba datang dari Wasekjen PAN Faldo Maldini. Faldo Maldini dikabarkan berpindah haluan ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Isu tersebut mencuat lewat foto harian umum lokal Sumatera Barat yang memuat iklan Faldo Maldini dengan logo PSI. Dalam iklan berbahasa Minang tersebut, tertulis kalimat ‘Sumangaik Baru’ yang diapit logo PSI dan foto politikus kelahiran Sumatera Barat tersebut. Foto-foto ini beredar di aplikasi perpesanan WhatsApp dan diunggah di Twitter oleh beberapa akun.

Narasi yang menyertai iklan tersebut mengungkapkan bahwa Faldo telah berpindah ke PSI.

Faldo Maldini sendiri belum buka suara terkait dengan isu bergabung ke PSI. Sekjen PAN Eddy Soeparno mengungkapkan bahwa belum bisa memberikan tanggapan lantaran sedang berada di luar kota. Saat dimintai konfirmasi terkait dengan kebenaran isu tersebut, Eddy Soeparno berdalih bahwa dirinya ‘baru bisa berdiskusi dengan Faldo secara langsung besok malam’.

Sama halnya dengan Eddy Soeparno, Wasekjen PAN Saleh Partaonan Daulay menyatakan dirinya perlu bertemu dengan Faldo Maldini terlebih dahulu untuk meminta kepastian terkait dengan isu tersebut.

“Saya belum tahu dan saya belum lihat dan saya sudah beberapa waktu agak lumayan lama tidak bertemu Faldo. Mungkin saya belum bisa berkomentar lebih jauh karena saya butuh bertemu Faldo,” kata Saleh saat dihubungi.

Sementara itu, PSI sebagai partai yang dihubungkan dengan isu pindah haluan politik Faldo Maldini meminta isu tersebut langsung ditanyakan kepada pihak yang bersangkutan.

“Tanya Faldo aja,” singkat SekjenPSI Raja Juli Antoni atau Toni. (Hr-www.harianindo.com)