Jakarta – Linimasa Twitter Indonesia tadi siang sempat diramaikan dengan tagar #AyoPutihkanMonas212. Terbukti, tagar tersebut sempat tembus ke jajaran trending pada Rabu (20/11/2019) ini sekitar pukul 12.00 WIB.

Hingga siang tadi, tagar tersebut telah disematkan pada sebanyak lebih dari 8 ribu kicauan. Tagar #AyoPutihkanMonas212 menempati posisi paling tinggi di urutan ketiga trending Indonesia.

Tagar tersebut bermula dari unggahan akun Twitter Front Pembela Islam (FPI) yang membahas mengenai aksi reuni 212. Melalui unggahan tersebut, FPI mengklaim bahwa telah mengantongi izin untuk menyelenggarakan reuni.

“Izin Reuni Akbar 212, sudah di kantongi,” ujar FPI pada Rabu (20/11/2019)

Baca Juga: PA 212 Soroti Kelompok yang Sering Menyudutkan Anies

Akan tetapi, mereka menuding bahwa Menko Polhukam Mahfud MD hingga kini masih belum merilis surat resmi terkait status Habib Rizieq Shihab. FPI mendesak agar pemerintah Indonesia segera mengirim surat pernyataan tidak mencekal Habib Rizieq ke otoritas Arab Saudi.

“Tapi surat resmi dari Pemerintah Indonesia, dalam hal ini Menko Polhukam Mahfud MD, belum juga ada tanda-tandanya. Kirim surat ke Otoritas Saudi, ‘Bahwa Habib Rizieq Tidak Kami Halangi Kepulangannya.’ Tunggu apalagi?” sambung FPI.

Hingga pukul 16.18 WIB ini, unggahan dari FPI tersebut telah mendapatkan 505 retweets dan 1.243 likes. Tak lupa di bagian akhir cuitan FPI menyematkan tagar #AyoPutihkanMonas212. (Elhas-www.harianindo.com)