Darksiders 2

Darksiders 2 Salah Satu Game Underrated Yang Harus Kamu Coba

Darksiders 2HarianIndo – Darksiders 2 merupakan sekuel kedua setelah game Darksiders pertama di luncurkan oleh THQ. Karakter utamanya adalah Death sang Horseman ke 4. Di game kedua tersebut Death akan menyelidiki kasus yang menimpa War, sebab adik dari Death tersebut tiba-tiba turun ke bumi dan mendatangkan bencana kiamat sebelum waktu yang di tentukan. Death merasa ada yang tidak beres karena seharusnya keempat horseman harus turun secara bersamaan. Namun tanpa mengetahui sebabnya, War tiba-tiba turun ke bumi. Pada Darksiders 2 ini kita akan merasakan game dengan tema open world. Game yang satu ini termasuk game underrated yang patut para gamers coba.

Para gamers di tuntut untuk menyelesaikan berbagai rintangan dan teka-teki yang cukup sulit. Seperti game sebelumnya Darksiders 2 memiliki banyak combo skill yang keren dan berbagai upgrade skill. Dan juga terdapat banyak sekali side quest yang bisa kalian terima atau tolak. Sang Death sebagai karakter utama bisa berubah menjadi malaikat pencabut nyawa berwarna ungu. Dan sudah pasti kalian bisa tebak, sebagai sang malaikat pencabut nyawa senjata utama adalah sabit.

Sinopsis Dan Karakter Utama Darksiders 2

Berbeda dengan adiknya War yang membawa kekacauan, Death bertugas untuk membawa kematian ke bumi ketika waktu kiamat akan tiba. Selain itu karakternya juga sangat berbeda dengan War yang selalu diam tanpa banyak bicara. Death termasuk cukup banyak bicara dengan gaya bicara yang sangat sarkas dan sering memberikan lelucon yang menohok hati lawan bicaranya. Postur tubuhnya sendiripun terbilang lebih kecil dari horseman lainnya. Meski demikian kemampuan bertarungnya jauh lebih baik dari adik-adiknya. Dengan topengnya yang khas membuat karakternya semakin misterius. Banyak fans Darksiders yang penasaran dengan wajah yang di miliki Death.

Singkat cerita Death terpaksa masuk ke dunia para Makers dan dunia tersebut sedang berperang melawan Corruption. Corruption ini menggerogoti Tree Of Life secara perlahan-lahan dan melemahkan kekuatan para Makers. Dalam game Darksiders 2 Death harus memulihkan kembali Tree Of Life dengan cara membasmi Corruption agar dirinya bisa kembali lagi ke dunianya. Di dalam perjalanannya untuk menghilangkan Corruption, Death akan menemukan solusi untuk membebaskan War dari hukumannya. Namun tentunya jalan tersebut tidaklah mudah karena ada banyak rintangan yang harus di lalui. Darksiders 2 besutan THQ ini bisa kita mainkan di PC dengan berlangganan di Steam.

Spesifikasi PC Untuk Bermain

Grafik game Darksiders 2 sendiri terbilang sangat bagus untuk game pada tahun 2012. Namun kita tidak memerlukan pc dengan spec yang tinggi. Berikut ini adalah spesifikasi minimum dan rekomendasi untuk para gamers yang ingin mencobanya.

Minimum:

  • Processor: 2.0Ghz Intel® Core™2 Duo Processor or AMD equivalent
  • OS: Windows XP, Windows Vista SP1, Windows 7, Windows 8 or Windows 10 (64bit)
  • Graphics: NVIDIA 9800 GT 512 MB Video Card or AMD equivalent
  • Storage: 13 GB available space
  • Memory: 4 GB RAM
  • DirectX: Version 9.0c
  • Sound Card: DirectX compatible Sound card

Recommended:

  • Processor: Any Quad-core AMD or Intel Processor
  • OS: Windows 7, Windows 8 or Windows 10 (64bit)
  • Graphics: NVIDIA GeForce GTX 260 512MB Video Card or AMD equivalent
  • Storage: 13 GB available space
  • DirectX: Version 9.0c
  • Memory: 8 GB RAM
  • Sound Card: DirectX compatible Sound card

Game ini sangat kami rekomendasikan untuk anda mainkan karena sangat seru dan tidak memerlukan spesifikasi pc yang terlalu tinggi. Saat ini THQ telah meluncurkan 5 series game Darksiders. Akan lebih baik jika kalian memainkannya sesuai dengan urutannya. Nah jangan lupa untuk download game Darksiders 2 melalui platform yang resmi agar terhindar dari malware maupun virus komputer lainnya.