X
  • On 30/08/2017
Categories: NasionalRagam Berita

Ratusan Juta Rupiah Diamankan dari OTT Wali Kota Tegal

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) dugaan suap yang melibatkan aparat di pemerintahan.

KPK menangkap Wali Kota Tegal Siti Masitha Soeparno dalam OTT tersebut dan mengamankan uang suap bernilai ratusan juta rupiah.

“Ada sejumlah uang juga yang kita amankan di sana, informasi yang kita terima ada ratusan juta dalam OTT tersebut,” kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah di kantornya, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Selasa (29/8/2017).

Meski belum bisa menjelaskan OTT tersebut berkaitan dengan kasus apa, namun Febri menjelaskan bahwa OTT dilakukan di tiga tempat yang berbeda yakni di Jakarta, Tegal, dan Balikpapan

“OTT ini dilakukan dalam 1 rangkaian di 3 kota,” kata Febri.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Samuel Philip Kawuwung: