Home > Ragam Berita > Nasional > Hindari Persilangan, Pintu Tol Brexit Ditutup

Hindari Persilangan, Pintu Tol Brexit Ditutup

Brebes – Pada Rabu (28/6/2017) malam sekitar pukul 20.00 WIB pintu Tol Brebes Timur (Brexit) untuk sementara ditutup untuk memprioritaskan kendaraan arus balik yang menuju ke Jakarta atau ke arah barat.

Hindari Persilangan, Pintu Tol Brexit Ditutup

Rekayasa lalu lintas ini untuk menghindari terjadinya persilangan kendaraan di pertigaan Brebes Timur yang tentu saja akan menimbulkan kemacetan.

“Kalau tidak ditutup akan terjadi persilangan antara kendaraan dari arah timur dengan kendaraan dari arah sebaliknya,” ujar Kasat Lantas AKP Arfan Zulkan Sipayung.

Namun demikian, penutupan tersebut hanya sementara hingga arus kendaraan kembali lancar.

“Ini sifatnya tentatif dan hanya kondisi darurat. Kalau situasi normal akan dikembalikan seperti biasa,” jelasnya.

Dengan adanya penutupan ini, arus kendaraan dari barat di jalur pantura terlihat padat, sedangkan dari arah timur yang akan balik ke Jakarta meningkat sehingga polisi memberlakukan aturan contraflow atau pola 3:1.

“Sistem 3:1 ini dari timur sepanjang 6 km sejak di perempatan Maya Kota Tegal sampai ke pertigaan Brexit” tambah Arfan.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Wanita Cantik Ini Tewas Ditikam Saat Berpapasan dengan Maling Rumah Tetangga

Wanita Cantik Ini Tewas Ditikam Saat Berpapasan dengan Maling Rumah Tetangga

Jakarta – Seorang perempuan cantik yang bernama Debby Aulia (20) tewas ditikam usai berpapasan dengan ...