Home > Ragam Berita > Nasional > Adik Gus Dur Tak Ingin Ada Calon Tunggal di Pilpres 2019

Adik Gus Dur Tak Ingin Ada Calon Tunggal di Pilpres 2019

Jakarta – Beberapa waktu belakangan ini muncul sebuah spekulasi terkait adanya calon tunggal yang akan maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang. Spekulasi tersebut muncul setelah melihat poros dari banyak partai politik (parpol) yang bergabung ke koalisi pendukung pemerintah.

Adik Gus Dur Tak Ingin Ada Calon Tunggal di Pilpres 2019

Gus Sholah

Menanggapi hal tersebut, Pengasuh Pondok Pesantren Tebu Ireng Jombang, K.H Sholahuddin Wahid alias Gus Sholah meminta kepada seluruh masyarakat dan warga NU untuk menolak adanya calon tunggal dalam Pilpres 2019 mendatang.

“Kalau orang berpikir sehat pasti menolak calon tunggal,” kata Gus Sholah, kepada wartawan disela acara Silaturahim Tokoh Menuju Pilpres 2019, Kamis (08/03/2018).

Meski begitu, Gus Sholah secara tegas menampik bahwa imbauannya tersebut bukan mengarah kepada Joko Widodo (Jokowi). Sebab tak sedikit warga NU yang ikut serta mendukung Jokowi dari partai koalisi.

Baca juga : Pengamat Berpendapat Peluang Adanya Koalisi Partai Islam di Pilpres 2019 Sangat Kecil

“Mendukung Jokowi tidak berarti harus calon tunggal, silakan saja. Saya 2014 juga dukung Pak Jokowi. Tapi jangan calon tunggal,” tegasnya.

Gus Sholah mengakui merasa sangat khawatir bila nantinya kenyataan politik mengarah ke sana. Sebab kenyataan yang terjadi dapat menjadi lebih parah dari era zaman Soeharto pada masa Orde Baru.

Oleh karena itu ia berharap kepada warga NU yang berkecimpung di politik, jangan sampai terjadi calon tunggal pada Pilpres 2019 mendatang. Adik Gus Dur ini berharap tidak ada ketakutan dalam berkompetisi politik secara sehat.

“Warga NU ada di mana-mana, termasuk di semua partai. Kepada warga NU, gunakan hak politik memilih presiden sebaik-baiknya dalam memilih pemimpin,” pungkasnya.
(Muspri-www.harianindo.com)

x

Check Also

ICW Menilai Mahfud MD Cocok Menjadi Calon Wakil Presiden Jokowi

ICW Menilai Mahfud MD Cocok Menjadi Calon Wakil Presiden Jokowi

Jakarta – Dalam Pilpres 2019 mendatang, justru terjadi sebuah fenomena dalam memperebutkan kursi wakil presiden. ...