Home > Travel & Kuliner > Kuliner > Resep Perkedel Tahu Gurih Pedas dan Sehat

Resep Perkedel Tahu Gurih Pedas dan Sehat

Jakarta – Tahu adalah salah satu bahan masakan yang bisa diolah menjadi berbagai masakan enak. Tahu bisa saja diolah menjadi sayur untuk dijadikan lauk ataupun diolah menjadi camilan yang enak dan gurih.

Resep Perkedel Tahu Gurih Pedas dan Sehat

Berikut ini adalah resep salah satu olahan tahu yang super praktis namun memiliki rasa yang super enak yakni perkedel tahu gurih dan pedas:

Bahan-bahan:
3 buah tahu ukuran sedang (haluskan)
1 butir telur (gunakan putihnya saja)
4 siung bawang putih (haluskan)
7 buah cabai rawit (iris serong tipis)
Garam (secukupnya)
Merica bubuk (secukupnya)
Pala (haluskan, secukupnya)
Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
2 buah batang daun bawang (iris kecil-kecil)

Cara membuat:
1. Campur tahu yang sudah dihaluskan dengan bawang putih, merica bubuk, garam, kaldu ayam bubuk, cabe, daun bawang dan pala.
2. Aduk rata hingga semua bahan tercampur. Cicipi dan rasakan apakah rasanya sudah pas atau belum.
3. Jika sudah, ambil sedikit-sedikit tahu lalu bentuk bulat atau lonjong sesuai selera.
4. Ketika tahu sudah terbentuk semua, siapkan wajan yang telah diberi minyak goreng dan panaskan.
5. Siapkan telur dalam sebuah wadah khusus. Sebelum menggoreng tahu, celupkan tahu ke dalam telur satu persatu.
6. Goreng tahu hingga warnanya menjadi kuning kecokelatan.
7. Jika sudah matang, angkat lalu sajikan.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Gulai Otak Kambing, Sajian Makan Siang yang Spektakuler

Gulai Otak Kambing, Sajian Makan Siang yang Spektakuler

Jakarta – Gulai merupakan sebuah resep masakan Indonesia yang konon berasal dari daerah Sumatera, yang ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 409

Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135