Jaguar

Jaguar

London – Jaguar F-Type sebagai salah satu mobil yang memiliki desain terbaik ini akan segera diluncurkan seri terbaru yang nantinya akan memiliki daya yang lebih besar. Diberitakan, produk tersebut memiliki kekuatan mencapai 700 tenaga kuda.

Dalam World Car Design of the Year 2013, Jaguar F-Type berhasil memperoleh penghargaan mobil dengan desain terbaik. Dimana hasil tersebut berdasarkan keputusan dari 66 juri yang tersebar di seluruh dunia. Jaguar F-Type ini sendiri memiliki tiga pilihan untuk kekuatan mesinnya.

Untuk model standar Jaguar F-Type memiliki kekuatan 340 hp dengan mesin enam silinder supercharged. Ada pula  F-Type S dengan mesin yang sama namun memiliki kekuatan 380 hp. Sedangkan model yang terakhir F type ini memiliki tenaga mencapai 495 hp dengan mesin delapan silinder.

Namun kini nampaknya produsen otomotif ini ingin mempersiapkan F-Type dengan kekuatan super yang nantinya dapat menandingi Porsche 911 Turbo S. Seperti yang dilansir dari Auto Express, Minggu (23/6/2013), seorang sumber mengungkapkan bahwa pihak Jaguar memang saat ini berencana akan meluncurkan versi R-S dengan kekuatan mencapai 700 bhp sehingga dapat berlari hingga kecepatan 200 mph (320 km/jam).

Sedangkan untuk desainnya nampaknya mobil ini akan menggunakan konsep mobil C-X16. Hal ini seperti yang terlihat dalam Frankfurt Motor Show pada tahun lalu. Namun tentunya tidak meninggalkan basis dari F-Type Coupe yang ada saat ini. Spesifikasi lengkap dari mobil ini sampai saat ini belum diketahui secara pasti. Namun diperkirakan akan diproduksi sebelum 2016. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)