Jakarta – Mode dan artis cantik Puty Revita dikabarkan telah dipecat dari Yayasan Miss Indonesia. Hal tersebut terjadi setelah namanya dikait-kaitkan dengan inisial PR, yaitu salah satu artis wanita yang diamankan kepolisian karena terlibat kasus prostitusi online kelas premium.
Pihak manajemen yayasan tersebut menyatakan bahwa Puty bukan lagi bagian dari management Yayasan Miss Indonesia dan Star Media Nusantara (SMN). Direktur SMN sekaligus pengurus Yayasan Miss Indonesia, Lina Priscilla, telah menegaskan bahwa nama Puty sudah dihapuskan dari daftar Miss Indonesia.
“Sudah dihapus namanya. Tidak ada lagi nama Puty dalam sejarah Finalis Miss Indonesia. Dia telah melanggar visi dan misi Miss Indonesia,” tegas Lina Priscilla, Jumat (11/12/2015) kemarin.
“Penghapusan nama Puty sebagai finalis Miss Indonesia itu sebagai sanksi kepadanya karena mencoreng nama baik Miss Indonesia,” tandasnya lagi. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)